Bobby-Kahiyang Tiba di Medan, Tak Ada Sambutan Khusus

Kahiyang Ayu & Bobby
Sumber :
  • Instagram @ayanggkahiyang

VIVA – Pihak Bandara Kualanamu Internasional Airport, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara menyatakan tidak ada sambutan khusus kedatangan Putri semata wayang Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu dan menantunya, Muhammad Bobby Afif Nasution.

Bobby Nasution akan Jalin Komunikasi dengan NasDem dan PKB untuk Pilgub Sumut

Branch Communication and Legal Manager Bandara Kualanamu Wisnu Budi Setianto mengatakan pengantin baru itu, sudah tiba di Bandara Kualanamu, Minggu siang, 19 November 2017, sekitar pukul 13.34 WIB, dari Solo.

"Sekarang sudah tiba di KNO (Kualanamu), dengan penumpang pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 186," kata Wisnu kepada VIVA.co.id.

Kantongi Surat Tugas Maju Pilgub, Bobby Nasution: Tak Perlu Daftar Lagi ke Golkar Sumut

Wisnu menjelaskan kedatangan dua mempelai pengantin tersebut sama seperti penumpang pesawat pada umumnya. Tidak ada sambutan khusus dilakukan pengelola Bandara Kualanamu.

Ia mengatakan penyambutan hanya dilakukan oleh pihak keluarga Bobby Nasution. Keduanya langsung menumpang mobil yang terparkir di kedatangan domestik Bandara Kualanamu.

PKS Siapkan Kader Terbaik di Pilkada Sumatera Utara, Siapa Orangnya?

"Sejauh yang saya ketahui rombongan Bobby-Kahiyang Ayu, tiba di Bandara Kualanamu siang ini dan penyambutan dilakukan oleh Panitia Ngunduh Mantu," tutur Wisnu.

Sebelumnya, perwakilan keluarga mengatakan bahwa setibanya Bobby Nasution-Kahiyang Ayu di Kualanamu, akan langsung dibawa untuk acara penyambutan ke kediaman keluarga Bobby Nasution, di Perumahan Bukit Hijau Regency, Taman Setia Budi (BHR Tasbi) di Jalan Setia Budi, Medan.

Setelah keduanya beristirahat, akan dilanjutkan dengan prosesi adat Mandailing dengan disebut Haroan Boru penyambutan kedua mempelai. Yang akan berlangsung di rumah keluarga Bobby Nasution di BHR Tasbi, Medan.

"Acara Haroan Boru itu akan berlangsung pukul 16.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB," tutur Rozi.

Untuk diketahui, putri anak orang nomor satu di negeri akan diberikan marga Siregar dan pelaksanaan acara penambalan adat dengan menggelar upacara adat mandailing yang berlangsung dikediaman keluarga Bobby di Jalan STM, Medan, Sumatera Utara, Selasa, 21 November 2017.

Sementara itu, resepsi Ngunduh mantu sendiri akan berlangsung di kediaman Bobby, di Perumahan Bukit Hijau Regency, Taman Setia Budi (BHR Tasbi) di Jalan Setia Budi, Medan, Sumatera Utara, selama dua hari dari tanggal 24 dan 25 November 2017.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya