Ketua DPR Menerima Kunjungan Pelajar Asing

Ketua DPR RI Setya Novanto menerima kunjungan siswa/siswi AIS
Sumber :

VIVA.co.id – Ketua DPR RI Setya Novanto menerima kunjungan pelajar dan para pengajar Australian Independent School (AIS) Indonesia di Gedung Nusantara DPR RI, Rabu, 10 Mei 2017.

1.489 Personel Gabungan Kawal Demo Depan Gedung DPR, Pengalihan Arus Situasional

“Saya kagum dan bangga ketika melihat para siswa Sekolah Dasar yang hadir itu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya meskipun beberapa diantara mereka berasal dari berbagai negara yang berbeda,” ujarnya.

Dalam pertemuan itu ia menjelaskan kepada siswa-siswi dan pengajar bahwa DPR sudah sering menerima kunjungan pelajar dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan juga dari luar negeri. DPR RI dengan senang hati menyambut kunjungan anak-anak pelajar itu. Dengan demikian, DPR bisa memberikan wawasan dan ilmu pengetahuan, serta bisa memperlihatkan secara langsung situasi dan kondisi yang ada di DPR RI.

Ada Demo di Depan DPR, Arus Lalu Lintas dari Semanggi ke Slipi Dialihkan

Ketua DPR RI Setya Novanto menerima kunjungan siswa/siswi AIS

Setya mengatakan, meski masih sangat muda, tidak ada salahnya berbagi ilmu pengetahuan kepada para pelajar mengenai berbagai tugas dan fungsi DPR RI. Sebagai lembaga perwakilan rakyat, DPR RI merupakan tempat untuk menentukan berbagai kebijakan mulai dari pembuatan undang-undang, menentukan anggaran, dan juga mengawasi kinerja pemerintah. Kini, DPR RI juga berperan aktif membantu pemerintah dalam dunia internasional melalui diplomasi parlemen, katanya.

Belum Ada Pengalihan Arus Buntut Demo Mahasiswa- Pelajar di DPR, Polisi sebut Situasional

Setya berharap di masa depan, salah satu dari pelajar yang datang ke DPR terinspirasi untuk menjadi anggota DPR RI. Bagi pelajar dari luar negeri, ia berharap terinspirasi menjadi anggota parlemen di negaranya masing-masing.

“Karena itu, saya juga memotivasi adik-adik untuk giat belajar, hormati orang tua dan guru, serta miliki budi pekerti/akhlak yang mulia. Kelak akan menekuni profesi apa, mereka sendirilah yang menentukan. Apapun profesi yang dipilih, saya titip satu pesan, berbuatlah yang terbaik melalui profesi tersebut, dan yang terpenting jangan lupa untuk selalu mencintai Tanah Air,” kata Setya. (webtorial)

Pengamanan Demo di KPU dan Bawaslu

Aparat Gabungan Bersiaga di KPU dan DPR Jelang Penetapan Hasil Pemilu

Ribuan personel dikerahkan untuk mengawal jalannya rekapitulasi suara tingkat nasional di Kantor Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) hari ini Rabu, 20 Maret

img_title
VIVA.co.id
20 Maret 2024