Kelalaian, Penyebab 23 Orang Tewas dalam Kecelakaan di Jalan

Kecelakaan bus di Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Minggu (23/4/2017).
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Kepolisian Daerah Jawa Barat mencatat ada 48 kejadian kecelakaan lalu lintas selama liburan panjang pada Minggu-Senin, 23-24 April 2017. Akibat rentetan kecelakaan itu, 23 orang meninggal dunia, luka berat 10 orang dan luka ringan sebanyak 57 orang. Kerugian materil tercatat mencapai Rp416 juta.

Polisi Sebut Kecelakaan Beruntun di GT Halim Libatkan 9 Kendaraan

"Peningkatan kecelakaan terjadi dikarenakan sejumlah faktor, baik manusianya, kondisi kendaraan, jalan raya dan faktor alam saling mempengaruhi," kata Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yusri Yunus, Selasa 25 April 2017.

Meski begitu, lanjut Yusri, faktor dominan kecelakaan saat libur panjang memang didominasi oleh kesalahan manusia dan kelalaian pemeriksaan kelayakan kendaraan yang digunakan.

Buka Puasa Bersama Wartawan, Irjen Sandi Bicara Pentingnya Peran Media Kawal Agenda Nasional

"Pengecekan kendaraan lebih diutamakan, agar kondisinya lebih prima. Terlebih ketika kendaraan melewati jalur yang sangat sulit, bisa teratasi," tambahnya.

Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Tomex Kurniawan, menyatakan bahwa kecelakaan maut pada Sabtu 22 April 2017 di jalan turunan Selarong Kampung Cibogo Leles Desa Cipayung Kecamatan Mega Mendung, Kabupaten Bogor, menjadi perhatian khusus aparatnya.

Andi Gani Dorong Markas Brigade KSPSI Jadi Garda Terdepan Perjuangkan Hak Buruh

"Kemarin kegiatan razia dilakukan di beberapa wilayah kepada kendaraan umum seperti bus pariwisata, agar mengantisipasi kendaraan yang tidak layak jalan. Antisipasi ini juga dilakukan terus menerus hingga menjelang lebaran mendatang," kata Tomex. (ren)

BMW i5 eDrive40 M Sport meluncur di Indonesia

Alasan Sedan Listrik BMW i5 Belum Memiliki Harga

Beberapa waktu lalu, BMW Group Indonesia baru saja meluncurkan sedan listrik terbaru untuk pasar Indonesia, yang memiliki nama BMW i5 eDrive40 M Sport.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024