Ditjen Imigrasi Cekal 16 Calon TKI Ilegal ke Timur Tengah

TKI Ilegal Tiba di Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM mencegah 16 warga negara Indonesia yang akan bekerja di Timur Tengah secara ilegal. 

Kapolri Beber Upaya Polisi Tangani Tenggelamnya Kapal TKI di Malaysia

Kepala Bagian Humas dan Umum Ditjen Imigrasi, Agung Sampurno, menjelaskan pencegahan dilakukan setelah petugas melihat gelagat yang mencurigakan.

"Mereka tidak dapat menjelaskan secara tegas dan jelas maksud, serta tujuan ke Timur Tengah," kata Agung melalui keterangan tertulis, Minggu, 12 Februari 2017.

Polda Sumut Tetapkan 9 Tersangka Kasus Kapal TKI Ilegal Tenggelam

Agung menjelaskan pencegahan ini dilakukan untuk melindungi warga negara Indonesia. Mengingat banyak TKI yang menjadi korban kekerasan di luar negeri terutama di Timur Tengah. 

Para TKI ilegal ini menjadi kelompok yang rentan tindakan kriminal dan berbagai tindakan tidak menyenangkan dari majikan maupun keluarga majikan saat bekerja. 

Bongkar Kasus TKI Ilegal, Polisi Tangkap Suami Istri di Tangerang

"Upaya ini diharapkan dapat mencegah terjadinya TKI bermasalah di luar negeri dan dalam rangka memberikan perlindungan kepada WNI yang akan bekerja di luar negeri," ujarnya.

Agung mengungkapkan dari 16 TKI yang berhasil dicegah ke imigrasi semua adalah perempuan. Sebanyak 15 orang berasal dari Jawa Barat dan satu orang dari Sumbawa. "Mereka semuanya menggunakan penerbangan Qatar Airways tujuan Doha pukul  07.45 WIB," ungkapnya. (ase)

Polisi merilis kasus kapal pengangkut TKI Ilegal tenggelam.

Kasus Kapal Pengangkut TKI Ilegal Tenggelam, 8 Tersangka Ditangkap

4 tersangka lainnya masih buron dan dalam pengejaran polisi. Setiap tersangka memiliki peran masing-masing.

img_title
VIVA.co.id
14 Januari 2022