KPK Periksa Penyuap Legislator PKS

Wakil Ketua Komisi V Yudi Widiana Adia (berbaju dan celana gelap) saat melakukan pemantauan proyek beberapa waktu lalu
Sumber :

VIVA.co.id – Komisi Pemberantasan Korupsi terus melengkapi berkas penyidikan tersangka kasus suap program aspirasi oleh Wakil Ketua Komisi V Fraksi PKS Yudi Widiana Adia.

Dalam rangka itu, penyidik memanggil Komisaris PT Cahaya Mas Perkasa, So Kok Seng alias Aseng. Aseng berdasarkan fakta persidangan merupakan pengusaha yang menyuap Yudi agar menempatkan program aspirasi yang direalisasikan dalam bentuk proyek pembangunan jalan di Maluku dan Maluku Utara.

"So Kok Seng alias Aseng akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka YWA," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Kawasan Kuningan Persada, Jakarta Selatan.

Dicopot dari Wakil Ketua DPRD DKI, Begini Kata Abdurrahman Suhaimi

Selain Aseng, penyidik memanggil beberapa orang saksi lainnya seperti Adhi Prihartanto, Tan Lendy Tanaya, H Paroli Ari Apriansyah dan Slamet Waluyo. Mereka adalah pihak swasta dan akan diperiksa sebagai saksi untuk Yudi.

Adapun dalam rangka penyidikan Anggota Komisi V DPR Musa Zainuddin juga dalam kasus terkait, penyidik memanggil pegawai honorer Kemenpora yang bernama Ayu Mega Sari. "Ayu akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka MZ," lanjut Febri.

PKS Kecam Dubes Ukraina Surati Presiden: Enggak Punya Akhlak

Dalam perkara ini, KPK menduga Yudi menerima suap sekitar Rp4 miliar dari Aseng. Sementara Musa menerima Rp7 miliar dari Aseng juga dari Abdul Khoir selaku Direktur PT Windhu Tunggal Utama. Keduanya dijerat terkait program aspirasi untuk proyek pembangunan jalan di Maluku.

Aseng dan Abdul Khoir sebelumnya juga telah dijerat KPK. Bahkan untuk Khoir, perkaranya sudah diputus pengadilan.

Presiden Jokowi Bersama Sejumlah Menteri di Tempat Kemah Titik Nol IKN

Softbank Batal Investasi di IKN, Fraksi PKS: Jangan Perbesar APBN

Anggota Komisi V dari fraksi PKS meminta pemerintah untuk mengkaji serius dampak penarikan investasi di IKN tersebut. Jangan perbesar pemakaian APBN.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022