Longsor di Bandung Barat, Empat Orang Tewas

Evakuasi korban longsor di Bandung Barat
Sumber :
  • VIVA/Suparman

VIVA.co.id – Badan SAR Nasional Provinsi Jawa Barat mengevakuasi empat korban longsor di Jalan Kolonel Masturi, Kabupaten Bandung Barat.

Viral Detik-detik Pria Selamat dari Timbunan Tanah Longsor, Telat Sedikit Nyawa Tak Tertolong

Koordintor Humas dan Protokoler Basarnas Provinsi Jawa Barat, Joshua Banjarnahor mengatakan, longsor tersebut menimpa satu mobil bernopol Z 777 WR, hingga membuat mobil terperosok ke jurang.

"Korban ada empat orang. Berhasil dievakuasi, kondisinya meninggal semua laki-laki," kata Joshua saat dikonfirmasi, Selasa 15 November 2016.

BNPB: 30 Warga Sumbar Meninggal Akibat Banjir dan Tanah Longsor, 6 Hilang

Joshua menjelaskan, tim gabungan yang dikerahkan dalam evakuasi tersebut yaitu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat, personel TNI dan Kepolisian setempat.

Joshua menyebutkan, empat korban itu di antaranya, Ijang (60), Firman (30). Keduanya berasal dari Kecamatan Cisarua, Lembang. Sedangkan dua korban lainnya, Rohendi (32) dan Utep (35) asal Desa Pakuhaji.

Banjir Bandang-Tanah Longsor Terjang Sumbawa, Puluhan Rumah Warga Terendam

Sebelumnya diberitakan longsor yang terjadi di Jalan Kolonel Masturi Kabupaten Bandung Barat, tidak menimpa bangunan atau pemukiman masyarakat. Longsor yang terjadi Senin 14 November pukul 15:00 WIB hanya menutupi bahu jalan.

Imbas dari longsor tersebut, jalan di Kolonel Masturi ditutup. Polisi memberlakukan pengalihan arus lalu lintas dari arah Lembang yang melintasi jalan tersebut maupun dari arah Bandung atau Cimahi.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya