Gempa Bumi di Pacitan Dirasakan Warga Yogyakarta

Ilustrasi/Seismograf merekam getaran gempa.
Sumber :
  • Antara/ Rudi Mulya

VIVA.co.id – Gempa bumi kembali melanda kawasan pesisir selatan pulau Jawa, Jumat, 11 November 2016.

Muhammadiyah Siap Kirim Tim Medis Bantu Korban Gempa Turki-Suriah

Kali ini gempa dengan kekuatan 5,32 SR terjadi di kawasan Pacitan, Jawa Timur, tepat 96 kilometer Tenggara Pacitan, pada pukul 07:26:44 WIB di 9.03 LS dan 111.29 BT pada kedalaman 10 kilometer. Gempa tidak menimbulkan tsunami.

Meski gempa terjadi relatif jauh dari wilayah Yogyakarta, namun warga yang berada di kawasan pesisir merasakan adanya gempa yang berlangsung cukup singkat.

Hari Bakti Transmigrasi, Kemendes Gelar Istighotsah dan Aksi Sosial untuk Gempa Cianjur

"Kebetulan saya baru saja akan bangun. Terasa tempat tidur saya bergoyang," kata Tri Juanto, warga Pantai Samas Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Kata Tri, gempa tidak berlangsung lama, karena baru saja akan beranjak dari tempat tidur gempa sudah selesai.

Satu Orang Terluka Akibat Gempa Filipina, Tembok-tembok Runtuh

"Setelah saya cari informasi ternyata gempa terjadi di wilayah Pacitan Jawa Timur," kata Tri yang juga anggota SAR Pantai Samas ini.

Mugari, nelayan di Pantai Sadeng, Gunungkidul, Yogyakarta, yang lokasinya tak jauh dari Pacitan, mengaku tak merasakan adanya gempa dengan kekuatan 5,2 SR tersebut.

"Saya sedang memperbaiki alat tangkap dikapal dan tidak merasakan adanya gempa," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya