Gempa di Madiun Ikut Dirasakan Warga Yogyakarta

Ilustrasi gempa bumi.
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id - Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta, menginformasikan adanya gempa bumi di wilayah Madiun. Gempa dengan kekuatan 4,9 skala richter itu terjadi pada pukul 12.08. 07 tepatnya di 7,55 Lintang Selatan dan 110,30, atau 45 kilometer barat laut Madiun Jawa Timur dengan kedalaman 19 kilometer.

Merinding! Jayabaya Ramal Bencana Alam Berupa Banjir dan Gunung Meletus di Mana-mana

Gempa yang lokasinya cukup jauh dari Yogyakarta tersebut, juga dirasakan getarannya oleh masyarakat.

Yuwono, warga Kabupaten Gunungkidul, mengaku sempat merasakan gempa saat sedang duduk di salah satu ruangan di lingkungan Pemkab Gunungkidul.

Banjir Melanda Rusia, Lebih dari Sekitar 15.000 Rumah Terendam

"Saya sempat merasakan adanya getaran. Ternyata, ada gempa bumi," ujarnya, Jumat 4 November 2016.

Menurutnya, gempa bumi tersebut berpusat tak jauh dari Gunungkidul, karena Kamis 3 November 2016, sekitar pukul 23.00 WIB juga terjadi gempa bumi.

5 Ramalan Jayabaya yang Terjadi di Tahun 2024, dari Bencana Alam hingga Situasi Politik

"Eh, ternyata gempa berpusat di wilayah Madiun Jawa Timur," ujarnya.

Emi salah seorang PNS di lingkungan Pemkab Gunungkidul mengaku sempat lari keluar ruangan karena merasakan gempa.

"Tadi, sempat keluar karena takut," katanya.

Memang tidak semua warga Yogyakarta merasakan, seperti Riza warga Bantul mengaku tidak merasakan getaran gempa.

"Saya malah tidak terasa," katanya. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya