Tiga Kecamatan di Gorontalo Diterjang Banjir Bandang

Ilustrasi/Warga korban banjir bertahan di rumah mereka
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aji Styawan

VIVA.co.id – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Gorontalo sejak Selasa siang, 25 Oktober 2016, mengakibatkan tiga kecamatan di daerah itu dilanda banjir bandang.

Baru Terjadi, Ini Arti Gempa di Bulan Ramadhan Menurut Primbon Jawa

Alhasil, genangan air setinggi satu meter pun merendam ratusan rumah dan sejumlah kantor milik pemerintah setempat pada Selasa malam. Ada pun kecamatan yang terdampak banjir yakni, Kecamatan Limboto, Limboto Barat dan Tolangohula.

Samsudin, seorang warga setempat menyebut tingginya genangan air itu disebabkan oleh meluapnya Sungai Bionga dan Ombulo. "Dua sungai itu tidak kuat menampung debit air. Sehingga, air melimpah dan memenuhi pemukiman," katanya.

Deretan Penerawangan 2024 Nostradamus, Salah Satunya Bencana Mengerikan

Dari pantauan, bencana banjir ini terbilang cepat dan langsung merendam pemukiman warga. Termasuk sejumlah kantor milik pemerintah daerah bahkan Mapolres Gorontalo. Upaya evakuasi warga pun dilakukan seadanya dan tetap dikomandoi oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat.

Wakil Bupati Gorontalo Fadli Hasan mengakui buruknya sistem drainase di wilayahnya ikut mempengaruhi cepatnya banjir merendam pemukiman warga. Akibatnya, air tidak bisa tersalurkan dengan baik dan merendam rumah warga.

Terkuak, Begini Isi Ramalan Jayabaya Perihal Masa Depan Pulau Jawa

"Kami sudah upayakn mendirikan posko banjir untuk memudahkan pemetaan korban banjir. Kedepan juga perlu ada perbaikan menyeluruh drainase," kata Fadli.

Kadek Sugiarta/Gorontalo (asp)

Jayabaya

Terungkap Deretan Bayangan Masa Depan Indonesia dalam Ramalan Jayabaya

Pandangan tentang masa depan Indonesia menurut ramalan-ramalan Jayabaya menarik untuk dipertimbangkan. Beberapa prediksi yang dibuatnya telah terbukti, ini deretannya

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024