Antisipasi Virus Zika, Garuda Indonesia Sterilisasi Serangga

Calon penumpang Garuda Indonesia antre di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA.co.id – Maskapai Garuda Indonesia memastikan kesiapannya mengantisipasi sebaran yang saat ini mulai muncul di beberapa negara tetangga.

Angkasa Pura Investigasi Penyebab Pesawat Garuda Keluar Lintasan

Prosedur pencegahan untuk seluruh karyawan Garuda Indonesia yang berkemungkinan bersentuhan langsung dengan warga yang terjangkiti di dalam pesawat juga telah dilakukan.

“Saat ini kami telah mensosialisasikan informasi mengenai serta prosedur pencegahan virus tersebut kepada seluruh karyawan Garuda Indonesia, terutama bagi mereka yang langsung menangani penumpang," kata juru bicara Garuda Indonesia Benny S Butarbutar dalam keterangan persnya, Jumat, 2 September 2016.

Soal Putusan Sidang KPPU, Begini Tanggapan Dirut Garuda

Tak cuma itu, guna memastikan keamanan pesawat, khususnya yang dioperasikan ke Singapura atau negara lain yang kini sedang terjangkiti , Garuda Indonesia telah mendistribusikan cairan pembasmi serangga di dalam pesawatnya.

"Kami juga telah menyiapkan pendistribusian aerosol untuk disinsection (proses sterilisasi dari serangga) kabin pesawat yang akan dioperasikan dari Singapura ke berbagai destinasi, termasuk penerbangan lanjutan ke London," kata Benny.

Garuda Indonesia Klarifikasi Isu Masker Awak Kabin Diganti Face Shield

Kementerian Kesehatan Indonesia sebelumnya telah menerbitkan surat edaran untuk mewaspadai masuknya lewat maskapai penerbangan. Surat itu menginstruksikan setiap penumpang yang masuk ke Indonesia dari Singapura untuk diberikan kartu kewaspadaan kesehatan (Healt Alert Card) di setiap pintu masuk bandara yang harus dibawa selama berada di Indonesia.

Health Alert Card ini akan didistribusikan oleh awak kabin kami di atas pesawat ke seluruh penumpang asal Singapura. Penumpang diharuskan mengisi kartu tersebut sebelum turun dari pesawat, dan penumpang dengan gejala-gejala tertentu diharuskan untuk segera melaporkan diri ke unit kesehatan terdekat dengan membawa kartu tersebut,”  kata Benny.

Ilustrasi nyamuk.

750 Juta Nyamuk Buatan Siap Dilepas untuk Lawan DBD dan Virus Zika

Adakah dampak negatif terhadap manusia dan lingkungan?

img_title
VIVA.co.id
24 Agustus 2020