Ada Anggota TNI yang Jadi Korban Tewas Miras Oplosan Yogya

Ilustrasi/Minuman keras
Sumber :
  • REUTERS/David W Cerny

VIVA.co.id – Seorang anggota TNI Angkatan Darat ternyata ikut menjadi korban meninggal dalam kasus minuman keras (miras) oplosan di Yogyakarta. Diketahui anggota TNI itu berasal dari Kodim Gunungkidul dengan nama Pardiono.

Wanita Kembar Siam Dempet Kepala Menikah dengan Mantan Tentara AS

"Cukup memprihatinkan sekali apabila korban tewas salah satunya anggota TNI meski tidak bertugas di Kodim Kota Yogyakarta," kata Komandan Kodim 0734/Yogyakarta Letkol Inf Hotlan Maratua, Senin 16 Mei 2016.

Baca Juga:

5 Negara yang Masih Terapkan Wajib Militer: Kehormatan, Kewajiban, atau Pelanggaran HAM?

Sebab itu, ia mengingatkan kepada seluruh anggota TN untuk menghindari miras. Ia juga memastikan akan memberikan sanksi untuk pelanggaranya. “Miras termasuk narkoba itu termasuk tujuh pelanggaran berat yang harus dihindari setiap prajurit. Konsekuensinya jika ada anggota yang kedapatan maka bisa dicepat meski tergantung tingkat kesalahannya juga,” katanya.

Kasus tewasnya belasan orang akibat miras oplosan di Yogyakarta ini terungkap pada Jumat 13 Mei 2016. Tercatat hingga Senin 16 Mei, sudah ada 13 orang yang akhirnya tewas akibat menenggak miras oplosan.

5 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Kekuatan Angkatan Militer Darat, Laut, dan Udara. Apa Saja?

Kepolisian pun masih memburu pelaku penjual miras oplosan. "Kita akan pastikan pelaku pengoplos miras masuk ke penjara," kata Kapolda Yogyakarta Brigjend Pol Prasta Wahyu Hidayat.

Serda Archia Febra

Anggota TNI Serda Archia Febra Raih Penghargaan Usai Taklukan Selat Sunda Sejauh 39 Kilometer

Serda Archia Febra tengah menjadi perbincangan hangat pasalnya anggota TNI dari KOWAD meraih penghargaan usai taklukkan Selat Sunda sejauh 39 kilometer.

img_title
VIVA.co.id
3 April 2024