Bocah SD di Banyumas jadi Otak Pencurian Sepeda Motor

ilustrasi/Siswa sekolah dasar
Sumber :

VIVA.co.id – Empat orang bocah di bawah umur di Banyumas Jawa Tengah tertangkap melakukan pencurian sepeda motor yang sedang terparkir di tepi jalan, Kamis 31 Maret 2016.

Pantau PTM, Bupati Tangerang Temukan Kelonggaran Penerapan Prokes

Keempat pelaku yakni, TR (13), ES (13), AL (15) dan IF (15), diketahui masih duduk di bangku Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama di Desa Tambaksogra Kecamatan Sumbang Banyumas.

"Ada warga yang mengenali motor curian yang mereka pakai. Sebab itu ditangkap dan diserahkan ke polisi," kata Kapolsek Sumbang AKP Supa'at, Jumat 1 April 2016.

Ratusan SD di Kota Medan Gelar PTM Terbatas

Baca Juga:

Dari pemeriksaan keempat bocah bau kencur itu, diketahui yang menjadi dalang pencurian adalah TR, yakni siswa kelas V yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar.

Siswa SD di Kota Bogor Antusias saat Uji Coba PTM

Dalih sementara karena mereka berkeinginan untuk memiliki sepeda motor. "Kami kini masih berkoordinasi dengan komisi perlindungan anak. Apakah akan dititipkan di LP atau dikembalikan ke orang tuanya," kata Supa'at.

Sonik Jatmiko/Banyumas

Ilustrasi pencurian sepeda motor

Maling Motor Zaman Sekarang Cuma Butuh Waktu 5 Detik

Polisi menyebut motor yang dicuri adalah yang memiliki sistem pengamanan lemah.

img_title
VIVA.co.id
2 Agustus 2023