Anggota Brimob Depok Gugur di Pegunungan Poso

Pasukan Brimob saat berbaris (foto Ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yusran Uccang

VIVA.co.id - Seorang anggota kepolisian dari Satuan Brimob, Kelapa Dua, Depok, meninggal dunia dalam tugas di Pegunungan Poso. Nyawa anggota Brimob bernama AKP Fredy Manuhutu tersebut tidak tertolong akibat mengalami dehidrasi.

Diketahui, Fredy merupakan salah satu anggota Brimob yang bertugas melakukan pengejaran kelompok teroris Santoso dalam operasi Tinombala di Puncak Pegunungan Napu, Kabupaten Poso.

Menurut Pimpinan Operasi Tinombala, Kombes Pol Leo Bona Lubis, Fredy meninggal pada Kamis 18 Februari 2016 lalu. Sulitnya medan di Puncak Pegunungan Napu membuat proses evakuasi berlangsung sulit.

Lagi, Anggota Kelompok Santoso Serahkan Diri

"Pihak kepolisian baru berhasil mengevakuasi jenazah anggota asal Ambon ini pada hari ini dengan bantuan helikopter," katanya, Sabtu, 20 Februari 2016.

Jenazah selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Palu untuk kemudian diterbangkan ke kampung halamannya di Ambon, Maluku, dengan pesawat komersil, besok.

"Pangkatnya dinaikkan satu tingkat menjadi Komisaris Polisi Anumerta," kata Leo Bona.

Laporan: Abdy Mari/tvOne/Palu

Polri dan TNI Selidiki Kasus Salah Tembak Tentara di Poso
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar

Polisi: Moril Kelompok Santoso Mulai Jatuh

Santoso telah tewas tertembak di tangan Satgas Tinombala

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016