Heboh Penumpang Lion Air Mengaku Bawa Bom

Penumpang pesawat melalui alat pemeriksaan suhu tubuh di Bandara Incheon.
Sumber :
  • REUTERS/Kim Hong-Ji

VIVA.co.id - Seorang penumpang Lion JT 533 jurusan Solo-Jakarta menyebut membawa bom. Penumpang pun diminta turun kembali untuk dilakukan pengecekan barang. 

Dirut Lion Air Sebut Profesi Pilot Setara Kasta Brahmana

Pesawat yang seharusnya berangkat pukul 20.00 WIB itu ditunda keberangkatannya sekitar dua jam.

Asisten Manajer Pelayanan Operasional PT Angkasa Pura I Bandara Adisoemarmo, Rini Sri Rahayu menyebutkan, saat boarding pass, ada penumpang yang mengaku bercanda membawa bom. Kemudian pihak keamanan mengecek ulang kembali seluruh bagasi.

"Semuan penumpang disuruh turun kembali. Kemudian dilakukan sterilisasi, agar kita tidak kecolongan, " ujar dia  Sabtu malam, 16 Januari 2016.

Rini menyebutkan, akibat insiden itu, pesawat yang seharusnya berangkat pukul 20.00 WIB harus ditunda keberangkatannya. Dan penumpang yang mengaku membawa bom diamankan oleh pihak Pom TNI AU.

"Setelah sterilisasi selesai, pesawat berangkat sekitar pukul 21.50 WIB. Hanya satu penumpang yang tidak bisa ikut terbang, karena harus menjalani pemeriksaan intensif, " ucap dia.

Baca juga:

Lion Publikasikan 14 Nama Pilot yang Dipecat
Presiden Direktur Lion Air Group, Edward Sirait

Lion Air Jajaki Kerja Sama dengan Arab Saudi

Charter pesawat dan pendidikan pilot.

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2016