Pendiri Google Takjub dengan Keindahan Raja Ampat

Sergey Brin
Sumber :
  • salon.com

VIVA.co.id - Pendiri Google, Sergey Brin, berkunjung ke Jakarta, Senin, 28 Desember 2015. Sebelumnya, ia sempat menghabiskan liburan Natal selama empat setengah hari di Kepulauan Raja Ampat.

Cerita Tommy Kurniawan Berlibur ke Raja Ampat

Pria keturunan Rusia yang merupakan warga AS itu berlibur bersama rombongan yang hanya terdiri dari empat orang. Selepas berlibur, Sergei tiba di Jakarta pada pagi hari tadi dan bersama Menteri Pariwisata Arief Yahya menghadiri konferensi pers bersama media untuk membahasa kerja sama di bidang Kepariwisataan Indonesia.

Dalam balutan kemeja batik, Sergey menyapa awak media dengan ramah. Ia pun menceritakan tentang liburannya di Raja Ampat. "Raja Ampat sangat indah. Saya melihat keindahan yang luar biasa di sana, baik itu di atas maupun bawah laut," ujar Sergey di Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat, Senin, 28 Desember 2015.

Saat diminta menyebutkan satu kata yang menggambarkan Raja Ampat, Sergey memilih kata 'stunning' (memukau). Ia juga merupakan pecinta diving atau menyelam yang telah memiliki pengalaman menyelam di banyak tempat. Saat menyelam di Raja Ampat, ia pun mengaku jatuh cinta. "Saya melihat banyak spesies dan biota bawah laut yang luar biasa indah. Terumbu karangnya juga sangat besar," ujar Sergey sambil tersenyum.

Ia juga mengatakan, dirinya baru menyadari bahwa Indonesia memiliki banyak tempat-tempat wisata yang luar biasa. "Terima kasih untuk Indonesia karena memiliki banyak tempat indah dikunjungi. Saya harap semakin banyak orang yang datang ke negeri yang indah ini."

Menkominfo Kirim Utusan ke Markas Google untuk Belajar

(mus)

Raja Ampat

Surga Bentang Alam Raja Ampat, Ada di Teluk Kabui

Teluk Kabui memang menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan

img_title
VIVA.co.id
11 April 2016