Lion Air Tergelincir

Ratusan Penumpang Terlantar di Selaparang

VIVAnews - Ratusan penumpang yang hendak berangkat dari Bandara Selaparang, Mataram terlantar menyusul peristiwa tergelincirnya pesawat Lion Air MD 90 jurusan Jakarta-Mataram.

Keberangkatan dua pesawat masing-masing Garuda dan Riau Air terpaksa ditunda hingga batas waktu yang belum dapat ditentukan.

Aniaya Pecalang di Bali, Polisi Tangkap Dua Bule Amerika

"Masih proses perbaikan. Semua penerbangan ditunda baik yang datang maupun yang berangkat," kata petugas Administrasi Bandara Selaparang yang tidak mau menyebutkan identitasnya kepada VIVAnews, Sabtu 27 Juni 2009.

Sementara itu hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak Lion Air terkait peristiwa ini. Pesawat Lion Air berkapasitas 165 penumpang itu tergelincir saat baru mendarat di Bandara Selaparang
pukul 14.22 WITA, hari ini.

Hingga saat ini petugas masih berupaya menyingkirkan badan pesawat yang masih melintang di ujung runway. "Semuanya masih berada di lokasi termasuk kepala Administrasi. Seluruh penumpang sudah
dievakuasi dengan bus Maruta," ujarnya.

Pantauan VIVAnews di Bandara Selaparang saat ini petugas berusaha menghalau pengunjung yang hendak masuk ke dalam bandara. Bahkan sejumlah penumpang yang hendak berangkat juga tampak resah akibat
adanya penundaan penerbangan tersebut.

Sugianto seorang penumpang pesawat mengaku sempat tertahan di dalam pesawat selama 20 menit sebelum diperbolehkan turun. "Saya tahu ada kerusakan setelah berad di luar."

Edy Gustan | NTB

ita.malau@vivanews.com

Kemenkominfo Gelar Kegiatan Chip In "Menjadi Warga Digital yang Cakap, Beretika dan Berdaya"
Witan Sulaeman dalam laga Indonesia U-23 vs Jordania U-23

Timnas Indonesia U-23 Tak Gentar dengan Rekor Mengerikan Korea Selatan

Witan Sulaeman menegaskan Timnas Indonesia U-23 tidak akan gentar menghadapi Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024