DPR RI: Pemerintah Saudi Tutupi Tragedi Mina

Jemaah haji yang terluka akibat terinjak-injak di Mina, Arab Saudi
Sumber :
  • breaking news-tvOne
VIVA.co.id - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mengkritik pemerintah Arab Saudi yang belum mengumumkan korban tragedi Mina. Pemerintah negara-negara asal jemaah haji pun belum menerima informasi resmi dari otoritas kerajaan Saudi.
Anggota DPR Ingatkan Pemerintah Soal Dana Haji

Tim Pengawas Haji DPR menyesalkan ketertutupan sikap pemerintah Saudi. Mereka hanya menyampaikan jumlah total korban. 
Komisi VII Dukung Upaya Pemerintah Perkuat Pertamina

"Sementara, negara-negara korban belum pernah diumumkan. Bahkan, jenis kelamin para korban saja pun tidak disampaikan," ujar Ketua Komisi VIII DPR RI, Saleh Partaonan Daulay, melalui pesan singkatnya pada Jumat, 25 September 2015, sebagaimana dikutip dari laman resmi Dpr.go.id.
Pimpinan DPR Nilai Sudah Cukup Bukti Jadikan Ahok Tersangka

Menurut Saleh, pemberitahuan tentang jumlah korban dan asal negaranya adalah informasi yang sangat penting, terutama untuk menenangkan keluarga para jemaah haji yang ada di negara masing-masing.

Setelah delapan jam dari kejadian, seharusnya informasi tentang asal negara korban sudah bisa diketahui.

"Kalau nama dan negara-negara korban tidak diumumkan, ada kesan seolah-olah ada yang ditutup-tutupi. Sebagai penanggung jawab haji, pemerintah Saudi tentu memiliki tanggung jawab besar dalam menangani masalah ini," kata politikus Partai Amanat Nasional itu.

Sewaktu Tim Pengawas DPR RI mengadakan kunjungan langsung ke tempat pelontaran jamrah pada Kamis malam atau Jumat dini hari, dia bertemu jemaah haji dari berbagai negara.

Hampir semua mengaku belum mengetahui jumlah jemaah haji yang menjadi korban. Itu berarti, masing-masing negara memperoleh informasi dari tim dan misi haji mereka.

"Info yang diperoleh negara-negara yang jadi korban adalah atas usaha mereka sendiri, bukan atas informasi resmi pemerintah Saudi ke misi haji negara-negara asal korban," katanya. (ase)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya