Dua Warga Parigi Sulteng Tewas Mengenaskan

Tim Inafis Polres Poso melakukan olah TKP usai baku tembak
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mitha Meinansi

VIVA.co.id - Aksi teror dengan kekerasan kembali terjadi di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. Dua orang warga dilaporkan tewas. Satu di antaranya ditemukan dalam kondisi kepala putus.

Kepolisian setempat meyakini aksi teror itu dilakukan oleh kelompok terduga teroris dari yang dipimpin oleh Santoso.

"Dari hasil pengungkapan yang kami lakukan, kami memastikan bahwa pelaku adalah kelompok teroris yang selama ini meresahkan warga. Mereka berjumlah lima orang," ujar Kapolda Idham Azis, Selasa 15 September 2015.

Tiga Menyerah, Kelompok Santoso Tersisa 16 Orang

[Baca Juga: ]

Dari data kepolisian, kedua korban diketahui berasal dari Kabupaten Parigi Moutong, yakni Nyoman Astika (71) warga Desa Catur Karya dan Simon Taliko (55) warga Desa Tolai Barat.

"Mereka dibunuh pada Minggu (13/9), akhir pekan lalu," ujarnya.

Sejumlah saksi telah menjalani pemeriksaan. Dan memang menguatkan bahwa perbuatan biadab tersebut dilakukan oleh kelompok terduga .

[Baca Juga: ]

"Perbuatan ini adalah perbuatan biadab. Kelompok itu berdalih ideologi agama tapi biadab. Agama dimana pun dimuka bumi ini tidak ada yang membenarkan perbuatan membunuh kepada sesama,”  kata Idham.

Polisi: Moril Kelompok Santoso Mulai Jatuh

Mencari Logistik

Perkiraan kepolisian, pasca baku tembak yang terjadi di markas jaringan teroris tersebut pada 17 Agustus lalu di Desa Kilo.

Kelompok bersenjata ini sudah tercerai-berai dan masing-masing bersembunyi di hutan yang berdampingan dengan pemukiman penduduk.

“Mereka mengikuti jalur Daeng Koro. Kami bisa pastikan mereka tidak bisa menjauh dari pemukiman warga, karena mereka butuh logistik. Dan disitulah mereka melakukan intimidasi kepada warga,” kata Idham.

Sebab itu, guna menghindari kemungkinan terjadinya lagi aksi kekerasan dan pembunuhan terhadap warga. Idham mengimbau agar warga tidak melakukan aktivitas sendiri saat berkebun.

“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak sendiri-sendiri saat berkebun. Sebaiknya selalu bersama-sama, karena kelompok tersebut memang sadis,” katanya.

Mitha Meinansi/Poso

Bertemu Menteri Australia, Yasonna Bahas Soal Terorisme
Polisi Antiteror Kanada.

Gelar Operasi Antiteror, Polisi Kanada Lumpuhkan Tersangka

Tersangka bernama Aaron Driver dan ia bertindak tunggal.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016