Pesan Keluarga Asisten Cantik Bos XL yang Dibunuh di Garut

Asisten mantan bos XL, Hayriantira alias Rian.
Sumber :
  • Twitter/@riantira

VIVA.co.id - Sudah hampir sebulan kasus pembunuhan terhadap asisten cantik Bos XL Axiata, Hayritira, tapi polisi belum juga dapat mengungkapnya secara tuntas.

Ibu dan keluarga Rian pun akhirnya harus menyempatkan waktu hanya untuk menyampaikan sebuah pesan kepada penyidik Polres Garut yang menangani kasus pembunuhan di Hotel Cipaganti, Garut itu.

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP. Esti Prasetyo Hadi, pada Selasa kemarin, 1 September 2015, mengatakan ibu dan keluarga Rian datang ke Polres Garut. Mereka langsung bertemu dengan Kapolres Garut, AKBP Arif Rachman.

Esti menuturkan, pesan yang disampaikan ibu dan keluarga Rian memang bukan sebuah pesan yang panjang karena hanya terdiri dari sebuah kalimat.

"Jadi sekitar pukul 16.00 WIB, keluarga Rian datang bertemu Kapolres untuk menyampaikan pesan agar Polres Garut serius menangani kasus kematian Rian," ujar Esti.

Menurut Esti, walaupun pesan itu sangat sederhana, tapi mengandung arti tentang sebuah harapan terbesar keluarga Rian.

Karena itulah, kata Esti, Polres Garut juga berusaha untuk menjalankan pesan itu.

XL: Serahkan Kasus Rian pada Polisi, Jangan Sepihak

Sementara itu, kasus pembunuhan ini sudah sepenuhnya berada di bawah penanganan Polres Garut setelah dilimpahkan dari penyidik Polda Metro Jaya.

"Jelas kami akan melakukan pendalaman kasus, agar kasus kematian Rian terungkap seluruhnya," kata Esti.

Kasus kematian Rian terungkap awal bulan Agustus 2015, saat Polda Metro Jaya tengah mendalami kasus pemalsuan dokumen mobil Honda Mobilio milik Rian oleh tersangka AW (37 tahun).

Dari kasus itu, tersangka mengakui telah menghabisi nyawa Rian pada Oktober 2014 di sebuah kamar di Hotel Cipaganti, Garut.

Pengakuan AW pun didalami hingga akhirnya terungkap bahwa jasad wanita tanpa busana yang ditemukan di Hotel Cipaganti adalah Hayriantira, asisten mantan Bos XL Axiata yang menghilang sejak bulan November 2014.

Rian dibunuh secara sadis. Dia dicekik saat berhubungan badan dengan tersangka. Lalu, jasad Rian ditenggelamkan ke dalam bak rendam air panas di kamar mandi hotel. (ase)

Asisten mantan bos XL, Hayriantira alias Rian.

Sekretaris Bos XL Dibunuh, Eks Suami Laporkan Pengacara

Dyan melaporkan tim kuasa hukum keluarga Rian ke Polda Metro Jaya.

img_title
VIVA.co.id
15 September 2015