Pansel Mulai Telisik Profil Pimpinan KPK Ideal

Ketua Pansel KPK Destri Damayanti
Sumber :
  • VIVA/Nila Chrisna
VIVA.co.id
Integritas Firli Bahuri dan Komitmen Penegakan Hukum Irjen Karyoto
- Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah meminta masukan kepada Sekretaris Jenderal KPK, Himawan Adinegoro. Sembilan srikandi itu meminta masukan soal kepemimpinan dari para komisioner KPK yang akan datang.

KPK Periksa Keponakan Surya Paloh

"Soal integritas dan lain-lain," kata Himawan usai bertemu dengan pansel di Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat, 29 Mei 2015.
KPK Setor Uang ke Kas Negara Rp1,1 Miliar dari Eks Pejabat Muara Enim


Sementara itu, menurut Juru Bicara Pansel, Betti Alisjahbana, sekjen KPK telah menyampaikan kajian profil kompetensi pimpinan KPK yang ideal. "Mereka sudah melakukan studi kajian mengenai profil kompetensi yang dibutuhkan dari seorang pimpinan KPK," kata Betti.


Kajian itu berisi bagaimana kompetensi yang dibutuhkan dari pimpinan KPK. Selain itu, pansel ingin mengetahui seperti apa tantangan di internal KPK, profil organisasi KPK dan bagaimana pegawainya.


"Itu memengaruhi tipe kepemimpinan seperti apa yang dibutuhkan," ujarnya.


Sebelum bertemu dengan sekjen KPK, pansel juga telah meminta masukan kepada mantan pansel KPK, Imam Prasodjo. Imam menceritakan bagaimana pengalamannya menyeleksi pimpinan KPK.


"Jadi, materi-materi itu kami gunakan untuk mempertajam materi seleksi pimpinan KPK. Kami saat ini lebih banyak mendengar, belum memutuskan," kata dia.


Untuk mempertajam pandangannya, pansel juga akan mengundang mantan komisioner KPK Amin Sunaryadi. Namun, dia tidak menjelaskan apa yang akan ditanyakan kepada Amin. "Nanti kami mulai lagi jam 19.00 WIB," tutur dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya