Umur 140 Tahun, Nenek Ini Ikut Sayembara Manusia Tertua

Nenek Anami asal Purwakarta yang akan ikut kontes manusia tertua di dunia
Sumber :
  • Jay Ajang Bramena/Purwakarta

VIVA.co.id - Seorang nenek asal Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, yang diperkirakan berusia 140 tahun akan mengikuti sayembara manusia tertua di Rusia.

Nenek bernama Anami asal Kampung Bungur Sarang, Desa Cisarua, Kecamatan Tegalwaru, Purwakarta, itu, rencananya dicek secara medis untuk mengetahui usianya secara pasti.

Rati, anak ketiga dari suami kedua dari Anami mengatakan, tidak akan memaksakan ibunya untuk mengikuti sayembara manusia tertua di dunia. "Semuanya (rencana mengikuti sayembara) akan diserahkan ke pemerintah daerah," katanya, Selasa 12 Mei 2015.

Sementara itu, Anami yang didampingi anak dan cucunya mendatangi Pemkab Purwakarta, untuk meminta restu mengikuti sayembara manusia tertua di dunia kepada Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.

Bupati mendukung nenek Anami mengikuti sayembara manusia tertua di dunia. Tetapi, sebelum diikutsertakan dalam sayembara, nenek Anami perlu dites secara medis untuk mengetahui secara riil usianya.

"Jika usia nenek Anami secara riil benar atau mendekati 140 tahun, nenek yang memiliki 12 anak itu berpotensi memenangi sayembara manusia tertua di dunia," kata Dedi Mulyadi.

Sesuai dengan informasi, sayembara itu digelar oleh miliarder asal Rusia, Dmitry Kaminsky. Hadiah dari sayembara itu mencapai sekitar Rp13 miliar.

Adapun, nenek Anami yang kini masih berusia 140 tahun tersebut, masih dalam kondisi bugar. Ia masih bisa mendengar dan melihat secara jelas.

Sementara itu, dalam perjalanan hidupnya, nenek Anami telah memiliki keturunan hingga generasi kelima. Dari 12 anak yang dilahirkannya, termasuk 47 cucu, 25 buyut, 12 bao, serta satu orang udeg.

Pengakuan Mengejutkan Wanita Tertua di Dunia

Jay Ajang Bramena/Purwakarta

Susannah Mushatt Jones

Mantan PRT Rayakan Ultah Sebagai Manusia Tertua di Dunia

Menyaksikan abad 19, menikmati abad 20, bisa melihat awal abad 21.

img_title
VIVA.co.id
7 Juli 2015