Inilah Penyebab Harga Batu Bacan Kalahkan Emas

Cincin Batu Bacan
Sumber :
  • tvOne

VIVA.co.id - Harga batu Bacan asal Kabupaten Halmahera, Maluku Utara kian melangit. Bahkan, kini harga batu berwarna hijau itu melampaui harga emas.

Untuk dapat memiliki satu buah batu Bacan dengan kualitas biasa dengan ukuran tak lebih dari tiga sentimeter, kini masyarakat paling tidak harus memiliki uang lebih dari Rp 1 juta.

Namun, jika ingin mendapatkan Batu Bacan kualitas super dengan ukuran lebih besar, setidaknya harus memiliki uang minimal Rp500 juta.

Harga sebesar itu tentu telah menyaingi harga emas. Padahal, Batu Bacan hanya diperjualbelikan di pedagang batu emperan.

Lalu, kenapa harga Batu Bacan sangat mahal?

Menurut Yakub, seorang pengrajin Bacan asal Ternate, harga batu Bacan menjadi sangat mahal karena batu itu memiliki keunikan tersendiri.

Batu Bacan dipercaya sebagai batu yang hidup karena dapat mengubah dirinya secara perlahan. "Jika dipakai, warna Bacan bisa berubah menjadi lebih indah, warna hijau akan lebih menyala," ujar Yakub, Kamis 26 Maret 2015.

Selain itu, tingkat kejernihan batu itu juga dapat berubah jika sering dipoles dan dipanaskan.

"Kalau kita pakai, Bacan akan semakin bening dan jernih, karena Bacan mendapatkan suhu panas dari tubuh kita," kata Yakub.

Yakub menuturkan, dahulu, batu Bacan hanya sebuah batu biasa dan tidak memiliki nilai apapun. Pedagang di Kot Ternate kerap membagi-bagikan batu itu secara gratis kepada masyarakat.

Namun kini, batu Bacan bagikan seorang putri cantik yang disanjung dan dipuja hingga harganya pun selangit.

Suzuki Sediakan Aksesori Resmi Jimny 5 Pintu, Ini Daftar Lengkapnya

Faujan Pinang - Ternate

![vivamore="Baca Juga :"]

Alasan Negara Arab Lebih Pilih Dukung Israel daripada Iran, Khawatir Perang Makin Luas




[/vivamore]
Pemain MU yang Tak Diinginkan Jose Mourinho Masih Ada Sampai Sekarang
Batu Akik

VIDEO: Selama 30 Tahun Pria Ini Kumpulkan Akik

Dia tak menjualnya.

img_title
VIVA.co.id
23 Juli 2015