Rumah Digeledah, Istri Terduga ISIS Menangis

Densus 88 di Cibubur
Sumber :
  • Bayu Januar/ VIVA
VIVA.co.id
Gelar Operasi Antiteror, Polisi Kanada Lumpuhkan Tersangka
- Tim Detasemen Khusus 88 Polri bersama Sub Direktorat Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Polda Metro Jaya menggeledah rumah di Perumahan Legenda Wisata Zona Vivaldi, Cibubur, Bogor, Jawa Barat. ‎Rumah tersebut milik M Amin Mude, seseorang yang diduga terkait dengan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS).

ISIS Klaim Rampas Senjata Milik Tentara AS

Pantauan VIVA.co.id di lokasi penggeledahan, ‎Minggu 21 Maret 2015 pukul 11.45, rumah bercat hijau dipenuhi anggota Densus 88 Polri dan Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Rumah tersebut dijaga ketat oleh sejumlah anggota Densus 88 yang berseragam serba hitam dan penutup wajah, lengkap dengan senjata api laras panjang.

Rumah tersebut tampak sepi, hanya ada seorang wanita bercadar dan tiga anak. Mereka tampak duduk-duduk di luar rumahnya. Wanita tersebut terdengar menangis sesenggukan saat petugas melakukan penggeledahan di rumahnya.

"Kenapa harus didobrak sih," kata istri tersangka, mengeluh sambil menangis saat mendapati pintu rumahnya rusak.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan yang memimpin penggerebekan mengatakan, Amin ditangkap berkaitan dengan ISIS.

"Ini ada rangkaiannya di tiga lokasi lain. Dia memfasilitasi WNI yang mau ke Suriah untuk bergabung dengan ISIS," kata Herry kepada wartawan di lokasi penggerebekan.

Saat itu, Amin menampung 16 orang yang berasal dari Makassar dan Sulawesi Selatan yang hendak berangkat ke Suriah. Saat pemeriksaan yang dilakukan polisi, Amin sempat dilepaskan karena tidak ada jeratan pidana yang bisa memenjarakannya.

Menurut warga, Amin tinggal bersama istrinya yang bercadar dan tiga anaknya. "Ibunya sering keluar, suka diantar anak cowoknya naik motor," tutur seorang warga.


Militer Mesir Klaim Tewaskan Pentolan ISIS di Sinai

Laporan: Bayu Januar

![vivamore="Baca Juga :"]

[/vivamore]

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya