Cegah ISIS, Polda Lampung Awasi Masyarakat

Militan ISIS asal Indonesia.
Sumber :

VIVA.co.id - Kepolisian Daerah (Polda ) Lampung terus memantau perkembangan kelompok masyarakat yang diduga terkontaminasi paham ISIS.

Gelar Operasi Antiteror, Polisi Kanada Lumpuhkan Tersangka

Langkah ini dilakukan menyusul "hilangnya" 257 warga Mesuji. Ratusan orang ini sempat hilang kontak dengan keluarga dan dikabarkan bergabung dengan ISIS melalui program umrah gratis.

“Kami akan memantau perkumpulan masyarakat yang terindikasi memiliki pemahaman ISIS melalui Babinkamtibmas yang ada di Provinsi Lampung,” kata Kabid Humas Polda Lampung, AKBP Sulistyaningsih di Lampung, Kamis, 19 Maret 2015.

ISIS Klaim Rampas Senjata Milik Tentara AS

Menurut dia, polisi terus memantau perkembangan perkumpulan masyarakat yang dinilai rawan akan pemahaman ISIS, seperti pondok pesantren dan komunitas lain.

“Kami meminta pondok pesantren dan kelompok masyarakat agar tidak terpengaruh terhadap perkembangan isu ISIS,” ujarnya menambahkan.

Militer Mesir Klaim Tewaskan Pentolan ISIS di Sinai

Sebelumnya, sebanyak 257 peserta program "umrah gratis" yang dipulangkan dari Kabupaten Malang Jawa Timur tiba di Polres Mesuji Lampung pada Rabu 18 Maret 2015. Ratusan warga Mesuji ini, sempat dikabarkan menghilang dan diduga tergabung dalam jaringan radikal ISIS melalui program umrah gratis.

Mereka diiming-imingi hadiah sebesar Rp25 juta dengan mengikut program umroh gratis oleh pengusaha asal Malang. Belakangan, yang lebih mengejutkan, ternyata para peserta umrah gratis yang dinamakan wisata religi ini tak cuma mengikutkan mereka yang beragama Islam. Tetapi juga agama lain, seperti Kristen, Hindu dan Budha.

Menurut catatan polisi, masih ada sekitar 15 warga Mesuji, Lampung yang ikut umroh gratis dan belum pulang serta belum diketahui keberadaannya.

Pujiansyah

![vivamore="Baca Juga :"]

[/vivamore]

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya