Kaos Gambar Haji Lulung Laris Diburu Masyarakat

Kaos bertuliskan Haji Lulung dijual di Car Free Day, Jakarta.
Sumber :
  • FOTO: VIVA.co.id/Irwandi

VIVA.co.id - Nama anggota DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana kini ternyata menjadi sosok figur baru yang tengah ramai diperbincangkan masyarakat di Tanah Air.

Pria yang terkenal dengan nama sapaan Haji Lulung itu semakin melejit setelah terlibat perseteruan dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, terkait anggaran siluman APBD DKI.

Beberapa waktu lalu gantungan kunci dan game berkarakter Haji Lulung marak bertebaran di pasaran dan jagat maya. Kini, hadir kaos-kaos bertema pria yang disebut-sebut tokoh yang dihormati di Tanah Abang. Setidaknya, hal itu terlihat di kawasan Car Free Day di Bundarah HI, Jakarta, Minggu 15 Maret 2015.

Penjual kaos eksentrik tersebut diketahui bernama Redi, warga Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Pria berusia 45 tahun itu mengaku jika kaos yang dijualnya dengan bertuliskan #SaveHajiLulung laris dibeli warga yang melintas di kawasan tersebut.

Redi mengaku telah menjual baju-baju tersebut sejak pagi tadi. Baju Haji Lulung dikatakannya dijual dengan banderol harga Rp75 ribu untuk warna putih dan Rp98 ribu untuk warna hitam.

"Saya bawa baju ini 400, hitam 200 dan putih sebanyak 200," ujar Redi kepada VIVA.co.id.

Kata dia, dalam dua jam dagangan eksentriknya itu laris manis diserbu pembeli. Kaos-kaos yang tersisanya pun kini tinggal beberapa potong saja.

Haji Lulung Bikin 'Gerakan 3 Juta KTP Tolak Ahok'

"Kaos ini saya buat sendiri. Bahannya saya beli, tapi sablonnya sendiri," kata Redi.

Jika melihat kaos-kaos yang dibuatnya, tentu saja menarik peminat para pengunjung Car Free Day. Sebab di kaos tersebut, bergambar karakter Haji Lulung yang khas. Selain itu ada pula varian tulisan kata-kata yang memantik gelak tawa.

Di antaranya, "Lulung lewat Pancoran, patungnya langsung hormat" dan "Lulung nggak pernah kesemutan, tapi semutnya yang kelulungan".

Sementara itu, salah seorang pembeli yang enggan disebutkan namanya mengaku membeli kaos tersebut dengan alasan kagum dengan sosok Haji Lulung. Bahkan, ia tak segan untuk membeli dua potong kaos dari Redi untuk dipakainya saat santai. (ase)

Janji Haji Lulung Jika Kalahkan Ahok

Laporan: Irwandi/Jakarta

![vivamore="Baca Juga :"]

Lulung Tak Punya Uang untuk Buka Stand Dukungan di Mal

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya