Ketegangan Warnai Pemungutan Suara Ketua Umum PAN

Pembukaan Kongres IV PAN
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVA.co.id - Penghitungan suara pemilihan ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) diwarnai ketegangan. Penyebabnya adalah protes dari kubu Hatta Rajasa yang merangsek ke depan lokasi penghitungan suara. 

PAN Minta Warga Surabaya Rela Lepas Risma ke DKI

Penghitungan pun dihentikan kala baru 104 suara dihitung dengan keunggulan sementara untuk Zulkifli Hasan. Kubu Hatta rupanya memprotes diduga suara Hatta ada yang tak dihitung.

Tak terima dengan aksi kubu Hatta, pendukung Zulkifli Hasan ikut merangsek ke depan. Namun, akhirnya pendukung Zulkifli urung maju ke depan.

Pesta Narkoba, Politikus PAN Ditangkap BNN

Dari pantauan VIVA.co.id, panitia mencoba melerai dengan mengatakan saksi dari kedua kandidat sudah ada di depan. "Saksi dari kedua kubu sudah ada di depan," katanya.

Karena terus mendapat protes, akhirnya penghitungan diulang. "Baik, kita ulang penghitungan. Tolong dibacakan pelan-pelan," kata panitia. (art)

PAN Jajaki Koalisi dengan PDIP di Pilkada Yogyakarta
![vivamore=" Baca Juga
:"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya