Hercules Jatuh di Magetan

TNI AU Diminta Tingkatkan Keselamatan Terbang

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta TNI, khususnya TNI Angkatan Udara meningkatkan keselamatan dan keamanan terbang. Instruksi itu disampaikan Yudhoyono kepada jajaran petinggi TNI di Istana Negara, Jakarta, Rabu 20 Mei 2009.

Yudhoyono berharap jajaran TNI terus melaksanakan investasi atas kecelakaan yang menewaskan 98 orang penumpang dan awak Hercules di Magetan, Jawa Timur, tadi pagi. Sambil melakukan investigasi, TNI AU diharapkan tetap menjalankan tugas pertahanan negara, kepentingan pelatihan, angkutan personel sebagaimana mestinya.

"Namun mesti meningkatkan kegiatan ekstra untuk memastikan bahwa keselamatan dan keamanan penerbangan itu mendapatkan
prioritas yang setinggi-tingginya. Ini yang saya instruksikan kepada jajaran TNI, utamanya TNI AU," kata SBY.

Dengan demikian, kata dia, di satu sisi tugas pokok tetap dapat dilaksanakan, tapi di sisi lain keamanan dan keselamatan bagi mereka yang menerbangkan pesawat-pesawat angkut itu maupun yang menaiki pesawat itu  juga dapat dijamin keselamatannya.

Pesawat yang jatuh tadi pagi, kata SBY, sedang melaksanakan misi penerbangan, tugas untuk mengangkut personel, baik personel TNI AU maupun keluarga, dan tugas-tugas rutin yang memang secara rutin juga dilaksanakan oleh TNI AU. Sebagaimana lazimnya, pergerakan pesawat angkut biasanya ada yang untuk kepentingan latihan kependidikan, ada juga yang digunakan untuk kepentingan tugas-tugas operasional.

Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool
VIVA Militer: Serangan rudal Iran menghantam pangkalan udara militer Israel

Pemerintah Harus Antisipasi Kebijakan Ekonomi-Politik Imbas Perang Iran-Israel

Serangan mengejutkan dari Iran sebagai balasan terhadap Israel yang menyerang pangkalan militer Iran di Damaskus, Suriah, membuat dunia terkejut sekaligus meningkatkan es

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024