Ruki Minta Perkara Samad dan Bambang Ditangani Objektif

Taufiequrachman Ruki dan Badrodin Haiti di Pelantikan Pimpinan Sementara KPK
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

VIVA.co.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meminta Polri objektif dalam menangani perkara dua orang Pimpinan KPK nonaktif, Abraham Samad dan Bambang Widjojanto.

Jokowi Naksir Johan Budi Sejak Lama

"Tekanan kami adalah tolong betul-betul objektif dan proper. Sebab kalau objektif dan proper kemungkinan persoalannya akan menjadi beda," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KPK, Taufiequrachman Ruki di Gedung KPK, Jakarta, Rabu, 25 Februari 2015.

Ruki mengatakan, perkara yang menjerat Abraham Samad dan Bambang Widjojanto menjadi salah satu perhatian dari KPK. Karena, keduanya merupakan bagian dari KPK.

KPK-Polri, Kabareskrim: 'Sesama Bus Kota Tidak Mendahului'

Selain itu, Ruki menyebut dia mendapat kabar dari Jaksa Agung bahwa pihak Kejaksaan sudah menyiapkan tim jika berkas pemeriksaan dua pimpinan KPK nonaktif itu masuk ke dalam tahap penuntutan.

Baca juga:

Pimpinan KPK Kunjungi Mabes Polri, Mau Eratkan Kerjasama





Gedung KPK di Jakarta

Perwira Menengah Polda se-Indonesia Datangi KPK

Mereka dipimpin langsung Kepala Divisi Hukum Mabes Polri.

img_title
VIVA.co.id
25 Februari 2016