Bela Negara Akan Masuk Kurikulum Sekolah

Pengangkatan Menteri Pertahanan Sebagai Warga Kehormatan Marinir
Sumber :
  • Dispenal
VIVA.co.id -
Jadwal Terlalu Padat Mampu Picu Anak Depresi
Bela negara dan wawasan kebangsaan akan dimasukkan kurikulum pendidikan dari sekolah dasar sampai tingkat menengah atas. Usulan ini diwacanakan Menteri Pertahanan Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu.

Sistem 'Full Day School' Dinilai Cocok Hanya untuk SMA

Menurut Ryamizard, mata pelajaran  pelajaran Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan, sangat penting untuk ditanamkan sejak dini. Tujuannya, warga mengetahui cara untuk mempertahankan Indonesia.
Mendikbud Anteng Kena 'Bully' Soal Full Day School


"Kita mempertahankan negara NKRI yang diproklamasikan 17 Agustus 1945 ini. Misalnya perang rakyat semesta, jadi rakyat itu ikut perang," kata Ryamizard di Palembang, Jumat 13 Februari 2015.


Ryamizard lantas melanjutkan dengan tanya retoris. "Tetapi, Bagaimana mempertahankan negara, kalau wawasannya kurang?"


Dia menegaskan, wacananya itu tak hanya berhenti sebagai wacana. Akan tetapi, dia telah menyampaikannya kepada Menteri Pendidikan agar ditindaklanjuti.


"Ini sudah diwacanakan ke menteri pendidikan untuk masuk ke kurikulum," ujarnya.


Kata dia, kalau dua mata pelajaran itu sudah diadopsi kurikulum, maka akan menjadi pelajaran penting penentu kelulusan.


"Kalau pelajar enggak bisa, ya tidak lulus," ujarnya.


Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya