Kompolnas Serahkan Nama Calon Kapolri ke Jokowi

Lawatan presiden Jokowi ke Malaysia
Sumber :
  • REUTERS/Olivia Harris

VIVA.co.id - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sudah memberikan daftar nama calon kepala kepolisian kepada Presidem Joko Widodo. Nama-nama itu diserahkan kompolnas kemarin, Selasa 10 Februari 2015.

Kapolri Akan Pensiun, Jokowi Diminta Cermat Pilih Pengganti

"Kompolnas memberikan daftar nama yang panjang," kata Menteri Sekretaris Negara, Pratikno di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu 11 Februari 2015.

Menurut dia, nama-nama itu sudah disampaikan kepada Jokowi. Namun, sepertinya Jokowi belum memberikan respon terhadap daftar nama itu. Sebab, kemarin Kompolnas tak bisa bertemu langsung dengan Jokowi karena ada pertemuan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Komjen BG: Pak Kapolri Masih Lama Pensiun

"Sudah dilihat presiden, tetapi oleh presiden di taruh di situ dulu," kata Pratikno.

Pratikno pun mengaku tidak tahu siapa nama-nama yang diajukan kompolnas itu. Namun, jumlahnya sekitar enam orang. 

Kapolri Badrodin: Semua Perintah Saya, Bukan Budi Gunawan

"Ya pokoknya yang disampaikan yang memenuhi syarat administrasi kepangkatan, lalu dibuat pertimbangan," kata dia.

Menurut Pratikno, nama-nama itu tentu tidak diberi ranking oleh kompolnas, namun diberi urutan.

"Tidak pakai nilai tentu saja, tetapi di situ ada nomor satu dua tiga empat dan seterusnya," kata dia.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya