Kisah Ibu dan Dua Anak Korban AirAsia Ditemukan Bersama

Foto keluarga Gusti Made Bobi Sidharta penumpang AirAsia QZ8501.
Sumber :
  • D.A.Pitaloka/Malang

VIVA.co.id - Daftar penumpang AirAsia asal Kota Malang, yang bisa dikenali bertambah lagi, setelah diidentifikasinya dua jenazah bernama Donna Indah Nurwanti dan Nanang Priyo Widodo, Sabtu 31 Januari 2015. Dua jenazah akan dibawa ke Malang, setelah proses serah terima petang ini.

"Jenazah Nanang akan disemayamkan di persemayaman Panca Budhi Malang, sedangkan Donna akan disemayamkan di rumah duka, Jalan Simpang Gading 16," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang J. Hartono.

Airbus Juga Bersalah pada Jatuhnya AirAsia QZ8501

Informasi tentang identifikasi jasad Donna dan Nanang keluar sekitar pukul 11.00 WIB. Rencananya, jenazah akan diserah terimakan kepada keluarga pada pukul 15.00 WIB, Sabtu.

Donna Indah Nurwanti adalah orangtua dari Gusti Ayu Made Kesha Putri (9) dan Gusti Ayu Putrian Permata Sari (16) yang jenazahnya telah lebih dulu dikenali dan diserah terimakan pada keluarga di Malang, Jumat 30 Januari 2015 kemarin.

Jenazah Putri, bahkan baru saja dimakamkan pada Sabtu pagi ini di tempat pemakaman umum Sama'an Kota Malang, setelah disemayamkan satu malam di rumah duka.

Terungkap Misteri Jatuhnya AirAsia QZ8501

Donna berada di pesawat bersama Sari, Putri, dan suaminya, Gusti Made Bobi Sidharta, yang hingga saat ini jasadnya belum ditemukan. Keluarga Bobi menumpang pesawat AirAsia QZ8501 untuk berlibur ke Singapura.

Sedangkan Nanang Priyo Widodo tercatat sebagai warga Jalan Janti Selatan Kecamatan Sukun Kota Malang. Nanang, yang lebih sering berdomisili di Surabaya, berada di pesawat untuk bertugas sebagai pemandu wisata, meninggalkan putri dan istrinya di Surabaya. Nanang diketahui bekerja di sebuah perusahaan travel di Surabaya sejak beberapa tahun terakhir.

Kota Malang sebelumnya mencatat ada 36 warganya, yang terdiri dari 12 keluarga berbeda di pesawat tersebut. Delapan korban lain yang telah diserahkan kepada keluarga, antara lain tiga keluarga Setjipto yaitu Kevin Alexander Soetjipto (22), Rudy Soetjipto (54), dan Cindy Clarissa Soetjipto (15).

Tiga jasad berikutnya adalah Susandhini Liman (38), The Darmaji (67) dan Bob Hartanto Widjaja (25). Kemudian, dua kakak beradik Gusti Ayu Made Kesha Putri (9) dan Gusti Ayu Putrian Permata Sari (16). Penemuan Nanang dan Donna adalah penemuan yang ke 10 di antara 35 warga Kota Malang yang menjadi penumpang di pesawat nahas itu. (asp)

KNKT Ungkap Fakta Tragedi Jatuhnya AirAsia QZ8501


Baca juga:

Badan Pesawat AirAsia Tiba di Jakarta

Setahun Tragedi AirAsia QZ8501 Diperingati di Surabaya

CEO AirAsia Group Tony Fernandes diinformasikan menghadiri acara ini.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2015