Serpihan Ditemukan 10 Km dari Titik AirAsia Hilang Kontak

Titik pencarian AirAsia
Sumber :
  • VIVAnews/Eka Permadi

VIVAnews - Tim SAR gabungan dari TNI Angkatan Udara menemukan 10 benda mirip serpihan dan juga pelampung yang dicurigai milik pesawat AirAsia.

Benda-benda itu ditemukan di wilayah kawasan 4 dan kawasan 5 wilayah pencarian atau sekitar pesisir pantai Pangkalan Bun, Sulawesi Tengah.

"Ditemukan sekitar 10 kilometer dari titik koordinat pesawat dinyatakan hilang kontak," Komandan Landasan Udara Iskandar Pangkalan Bun, Letkol Jhonson Simatupang dalam perbincangan dengan tvOne, Selasa 30 Desember 2014.

Menurut Jhonson, benda-benda yang ditemukan mirip seperti pintu, kotak, dan pipa panjang dengan warna orange dan coklat.

Dijelasakan, 10 benda ditemukan saat dilakukan penyisiran dengan menggunakan pesawat Hercules CN 295, sehingga sulit mendekati benda itu. Tim kini tengah mengirimkan helikopter yang bisa menjangkau benda lebih dekat.

Tabrak dan Hendak Rampas Mobil, 6 Debt Collector Sadis Ditangkap Polres Labusel

Pesawat AirAsia QZ 8501 hilang kontak pada Minggu pagi 28 Desember 2014. Pesawat mengangkut 155 penumpang dan 6 kru.

Secret Ingredient Viu

Siap-Siap Baper, Nicholas Saputra Terjebak Cinta Segitiga dengan Aktris Filipina dan Aktor Korea

Berperan sebagai Chef Arif, Nicholas Saputra sedikit banyak juga harus mempelajari soal dunia dapur sebelum memulai syuting.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024