Presiden Kini Dilarang Menikahkan Anaknya dengan Mewah

Yuddy Chrisnandi
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro
VIVAnews
Kata Budi Arie soal Hubungan Jokowi dengan Prabowo Renggang: Jangan Adu Domba!
- Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB), Yuddy Chrisnandi, melarang para pejabat negara untuk menggelar acara mewah seperti pernikahan dan syukuran. Menurut Yuddy, aturan itu baru akan dilakukan mulai 1 Januari 2015.

Megawati Masih Rutin Bertemu Ganjar-Mahfud Usai Pilpres 2024, Bahas Apa?

"Pejabat pusat dan daerah kalau mau gelar resepsi pernikahan atau pesta undangannya nggak boleh lebih dari 400 undangan dan harus diselenggarakan di tempat yang pantas, nggak usah mewah, nggak usah di hotel bintang 5, bikin macet, karangan bunga banyak, itu memunculkan psikologi kesenjangan," kata Yuddy, di Istana Negara, Jakarta, Kamis 27 November 2014.
Pengamat Sebut Hak Angket Berpotensi Layu Sebelum Berkembang, Ini Alasannya


Jika itu dilakukan, kata Yuddy, anggaran pasti akan lebih murah.


Aturan itu, kata Yuddy, tak hanya berlaku untuk pejabat negara, tetapi juga untuk Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.


"Bapak presiden juga kalau mau nikahin putrinya ya begitu," kata dia.


Ini, kata Yuddy, memang berasal dari kesederhanaan Presiden Jokowi. "Jadi pasti beliau setuju," kata dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya