Menaker Kaji Usulan JK Soal Pengurangan Jam Kerja Bagi Perempuan

Menteri Ketenagakerjaan Bahas Masalah TKI
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews - Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri berjanji akan mengkaji lebih lanjut usulan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk mengurangi jam kerja khusus perempuan, Rabu 26 November 2014.
5 Polisi di Kolaka Ditangkap karena Keroyok Warga hingga Babak Belur, Kapolres Minta Maaf

Sebab, menurut Hanif, usulan Kalla itu adalah bentuk kepedulian wapres terhadap generasi yang akan datang. Di mana, anak-anak harus mendapat sentuhan langsung oleh ibunya.
Kunjungan ke Jepang, Sekjen Kemnaker Terus Berupaya Tingkatkan Kerja Sama Pengembangan SDM

"Ini kan bagaimana generasi kita ke depan, ibu-ibu yang bekerja sudah tidak ada waktu lagi yang memadai untuk anak, kita coba akan kaji apa yang bisa kita lakukan untuk menyambungkan apa yang menjadi pikiran pak wapres, karena itu bagus dan menarik saya kira," kata Hanif di Kementerian Tenaga Kerja, Jakarta.
Respons Surya Paloh Soal Waketum Nasdem Sambangi Rumah Prabowo Subianto Malam Ini

Menurut Hanif, usulan wapres ini bukan untuk melakukan diskriminasi kepada perempuan. Dengan adanya pemberian hak kepada perempuan misalnya cuti haid dan pengurangan jam kerja justru akan menjadikan perempuan sebagai pekerja kelas satu.

"Kalau kita mendiskriminasi perempuan, ngapain ada cuti haid, itu diskriminasi dong. Justru jangan pakai itu, kita lihat ide besarnya. Ide besarnya ini kan bagaimana generasi muda ke depan bisa dididik langsung oleh ibunya. Jadi biar anak-anak tidak diserahkan ke pembantu, diberikan ke tempat penitipan. Ini kan gagasan bagus, pikiran bagus," kata dia.

Hanif menilai, bekerja dengan adanya anak, justru perempuan memiliki tugas yang lebih berat dibanding laki-laki. Sebab, biasanya perempuan bekerja sama kerasnya dengan laki-laki di lapangan, tetapi juga harus diberi beban mengurus anak.

"Istrinya dikasih beban lebih banyak keluar oleh suaminya, seharusnya suaminya yang lebih banyak ngurus anak. Tetapi kan di lapangan begitu tidak? Istrinya bekerja keras, tetapi tetap saja mengurus anak," kata dia. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya