Jokowi Umumkan Kabinet di Tanjung Priok

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVAnews - Presiden Joko Widodo akan mengumumkan nama-nama calon menterinya di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu 22 Oktober 2014. Untuk pengumuman ini, istana sudah mempersiapkan tempat di dermaga 300 terminal 3, Tanjung Priok.

Direkomendasikan oleh IDI, Apa Sih Physical Sunscreen Itu?

Tak ada panggung megah, tak ada podium juga yang disiapkan untuk Jokowi. Tenda pun tidak disiapkan.

Untuk Sang Presiden, hanya disediakan satu mike dan panggung kecil agak tinggi. Diperkirakan, itu untuk para calon menteri yang diperkenalkan Jokowi.

Selain itu, panggung agak tinggi justru disediakan untuk wartawan. Agar, wartawan yang meliput bisa melihat dengan jelas.

Posisi Jokowi saat mengumumkan akan membelakangi dermaga. Sementara hanya ada satu tenda untuk memfasilitasi wartawan yang menunggu kedatangan Jokowi.

Di sekeliling tempat konfrensi pers itu, banyak sekali kontainer dan peti kemas. Pekerja yang ada di pelabuhan pun seperti tak terganggu oleh acara ini, bahkan sampai saat ini masih bekerja memindahkan peti kemas ke atas kapal.

Kemudian, disediakan pula helm pelindung dan pelampung. Belum tahu apa kegunaan helm pelindung itu. Pasukan pengamanan presidenpun saat ini masih minim. Informasinya, Jokowi akan menggelar konfrensi pers pukul 19.00 WIB. (ita)

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary

Nasib 5 Polisi yang Ditangkap Terkait Narkoba di Depok

Polda Metro Jaya mengklaim masih mengusut kasus lima oknum polisi diduga pesta narkoba. Dengan begitu, bakal dilakukan pengusutan perihal dugaan pelanggaran etik serta pi

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024