Sriwijaya Pecah Ban, Jemaah Haji Makassar Batal Berangkat

Pesawat Sriwijaya Tergelincir di Pontianak
Sumber :
  • ANTARA/Jessica Helena Wuysang
VIVAnews - Calon Jamaah Haji Embarkasi Hasanuddin Makassar Kelompok Terbang (Kloter) 22 terpaksa gagal berangkat, akibat terhalang pesawat Sriwijaya Air SJ-585, asal Manokwari tujuan Ujung Pandang, saat mendarat di landasan 31, dengan kondisi ban kanan dan kiri pecah, Kamis 25 September 2014.
Putra Mahkota Abu Dhabi Telepon Gibran Ucapkan Selamat Jadi Pemenang Pilpres 2024

Pesawat Sriwijaya itu pecah ban pesawat di landasan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. Empat ban pesawat ini--di bagian kanan dan kiri--pecah saat mendarat di landasan 31, pukul 13.22 Wita.
Prediksi Premier League: Brentford vs Manchester United

Menurut Kepala Humas Bandara Sultan Hasanuddin Makassar Rio Hendarto saat dikonfirmasi VIVAnews, saat ini proses evakuasi pesawat masih berlangsung. 
Viral Momen Warga Suudzon dengan Polisi, Dikira Razia Ternyata Sedang Bagi-bagi Takjil

"Sejak dua jam lalu, tepatnya pukul 13.35 Wita," kata Rio.

Sementara, maskapai pesawat Sriwijaya Air belum bisa memberikan keterangan saat dikonfirmasi terkait insiden pecah ban di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar.

Beruntung, dalam kejadian tersebut, sebanyak 150 penumpang diantaranya 142 orang dewasa, dua orang anak, tiga bayi dan enam kru pesawat, semua dalam kondisi selamat dan tidak mengalami cidera. Sementara itu, Ranires Pilot Pesawat Sriwijaya Air, tengah dalam proses pemeriksaan oleh pihak bandara.

Akibat peristiwa pesawat tergelincir hingga mengalami pecah ban, imbasnya calon jemaah haji kloter 22 mengalami penundaan berangkat sejak pukul 13.30 wita. Bahkan beberapa maskapai penerbangan lainnya ikut gagal berangkat, lantaran pesawat Sriwijaya Air menghalangi jalur runway pesawat. (ita)

Hudzaifah Kadir/Makassar
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya