Bandung Dikepung Macet

Jalan Oto Iskandar Dinata arah Bandung padat merayap
Sumber :
  • VIVAnews/Diki Hidayat
VIVAnews
Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK, Pakar Hukum: Upaya Intervensi Peradilan
– Kemacetan parah terjadi di sejumlah titik di Kabupaten Bandung Barat dan Kota Bandung, Rabu malam 30 Juli 2014. Ini karena banyak warga berlibur ke sejumlah tempat wisata di Bandung dan sekitarnya.

HUT Ke-61, Taspen Tegaskan Komitmen Genjot Kesejahteraan Masyarakat

Kepadatan kendaraan misalnya terlihat di Jalan Dr Setiabudhi yang merupakan jalur utama menuju kawasan wisata di Lembang, Bandung Barat. Warga yang baru berwisata di Lembang terjebak macet sekitar 5 kilometer dari kawasan Andir, Lembang hingga Terminal Ledeng.
Asia Business Council 2024, Menko Airlangga Kasih Bukti Ketahanan Ekonomi Indonesia


“Peningkatan jumlah arus kendaraan cukup signifikan dari Selasa kemarin hingga sore ini,” kata Kapolres Cimahi AKBP Erwin Kurniawan.


Banyaknya wisatawan yang menyerbu Lembang membuat wilayah yang berada di kaki Gunung Tangkuban Parahu itu hiruk-pikuk oleh kendaraan. Sejak siang hingga petang, kemacetan tak dapat dihindarkan di sejumlah titik jalan di Lembang, antara lain di Jalan Grand Hotel Lembang yang merupakan akses utama menuju salah satu tempat wisata favorit, Floating Market.


Padatnya arus kendaraan diperparah oleh ulah para wisatawan yang memarkir kendaraan di badan jalan. Akibatnya petugas Dinas Perhubungan maupun polisi setempat menindak tegas dengan mengembosi ban kendaraan wisatawan yang bandel itu.


“Selain itu, di Jalan Raya Lembang, tepatnya di pertigaan Beatrix, kami lakukan buka tutup untuk mengurai kemacetan,” kata Erwin.


Selain Lembang, kepadatan kendaraan juga terjadi di sejumlah ruas jalan di Kota Bandung, seperti di Jalan Cihampelas yang hingga sekitar pukul 21.00 WIB dipenuhi ratusan kendaraan yang didominasi pelat luar kota, terutama Jakarta.


Hal sama terlihat di sepanjang Jalan RE Martadinata atau Jalan Riau. Petugas polisi dan Dishub melakukan sistem satu arah dari perempatan Riau Junction hingga perempatan lampu merah yang berada di sekitar Gedung Pos Indonesia. Di sepanjang jalan ini, terdapat sejumlah factory outlet yang disinggahi banyak wisatawan. (ita)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya