KPK: TKI Diperas dan Diintimidasi

KPK Bertemu Timwas Century
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
VIVAnews
Jangan Ragu Masukkan Anak ke PAUD Bun, Ini 5 Manfaat Pentingnya
- Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menilai masih terdapat banyak permasalahan dalam proses sistem tata kelola pemulangan Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Nasdem Bakal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, PKS Sebut Surya Paloh Cantik Bermain Politik

Dia mengatakan, jika permasalahan itu masih terus dibiarkan, yang akan merasakan dampaknya adalah para TKI itu sendiri. Salah satunya adalah terjadi intimidasi dan pemerasan yang dilakukan oleh para oknum pada mereka.
Menang di Laga Perdana Proliga, Jakarta LavAni Akui Masih Punya Kekurangan


"Jika dibiarkan,
impact
-nya ada pada tenaga kerja di luar negeri. Mereka setengah mati mencari duit, tetapi ketika pulang tidak diperlakukan sebagaimana mestinya, diperas, dan intimidasi," kata Abraham, saat melakukan inspeksi mendadak di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu dini hari, 26 Juli 2014.


Dalam inspeksi mendadak bersama Kepolisian serta Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) itu, sebanyak 18 orang diamankan karena diduga terlibat tindak pemerasan.


Kepala Badan Reserse Kriminal Komisaris Jenderal Suhardi Alius, mengatakan masih terus mengungkap semua praktik pemerasan terhadap TKI. Polisi, menurutnya, sudah mensinyalir sejumlah modus pemerasan.


"Kita berkepentingan Bandara Soekarno-Hatta, betul-betul
clear
dan steril. Apalagi, perlakuan terhadap TKI. Sudah kerja jauh dari keluarga, tetapi diperlakukan tidak pada tempatnya, bahkan pemerasan-pemerasan terjadi," kata Suhardi.


Deputi VI UKP4 bidang Penegakkan Hukum Mas Achmad Santosa, menambahkan menjadi tugas bersama untuk melakukan pembenahan di Bandara Soekarno-Hatta.


"Setelah ini, akan kerja secara serius agar tidak terulang lagi. Kami akan berkerja dengan institusi-institusi lain untuk pembenahan," katanya. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya