Tips Aman Kebakaran Saat Mudik

Inspeksi Penggunaan Listrik Di Rusun Tambora
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Momen mudik Lebaran sudah dimulai. PT PLN (Persero) memberikan tips-tips kepada para pemudik sebelum meninggalkan kampung halamannya, terutama soal korsleting listrik yang bisa menyebabkan kebakaran saat rumah dalam keadaan kosong. 

Prediksi Semifinal Piala FA: Coventry City vs Manchester United

"PLN mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepedulian pada kondisi kelistrikan di masing-masing tempat tinggalnya, sebelum meninggalkan rumah untuk mudik," kata Manajer Senior Komunikasi Korporat PLN, Bambang Dwiyanto di Jakarta, Jumat, 24 Juli 2014.

Bambang mengatakan, para pemudik perlu memastikan dengan lebih teliti lagi, bahwa seluruh peralatan listrik dan peralatan elektronik sudah benar-benar dalam kondisi aman. Hal ini bertujuan untuk menghindari kemungkinan terjadinya arus pendek (korsleting) atau hal-hal lain yang tidak diinginkan selama rumah dalan kondisi kosong.

Rumah di Bangkalan Hancur Usai Petasan Meledak, 3 Orang Jadi Korban

"Demikian juga dengan lampu-lampu penerangan yang tidak digunakan sebaiknya dimatikan," kata dia.

Agar rumah tetap aman selama ditinggal mudik, lanjut Bambang, PLN menghimbau kepada masyarakat yang akan berangkat mudik untuk melakukan hal-hal berikut.

Kronologi Siswi SMAN 1 Cisaat Meninggal Dunia saat Jalani Seleksi Paskibra

1. Cabut steker alat listrik dari stop kontaknya

2. Steker AC juga dilepas dari stop kontak

3. Matikan MCB dari kotak sekering utama, kecuali ke jurusan yang perlu hidup (kulkas dan lampu teras)

4. Untuk pelanggan listrik pintar (listrik prabayar), pastikan sisa token masih cukup

Bambang melanjutkan, untuk segala jenis layanan dan pengaduan listrik PLN, pelanggan dapat menghubungi contact center PLN 123 melalui beberapa channel seperti call center (kode area) 123 , website www.pln.co.id, email : pln123@pln.co.id, facebook PLN 123 dan twitter @pln_123. 

"PLN juga mengimbau kepada para pelanggan untuk tetap menghemat pemakaian listrik," kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya