RESEP: Lezatnya Ayam Bekakak Panggang Betawi

Ayam Bekakak Panggang
Sumber :
  • AbraResto/Syanne Susita

VIVAlife - Ayam Bekakak sebenarnya tidak bisa disebut sebagai makanan khas Jakarta, karena makanan ini juga bisa ditemui di berbagai daerah di Indonesia. Kata Bekakak diambil dari istilah upacara salah satu di Yogyakarta (penyembelihan boneka pengantin Jawa di bulan Sapar perhitungan kalendar Jawa). Selain di Jakarta, ayam Bekakak populer di Jawa Barat, Bali hingga Batam.

Dalam rangka memeriahkan HUT Jakarta ke-487, Ritz Carlton Mega Kuningan mengadakan Batavia Heritage. Dalam paket yang dibundel dengan harga Rp278 ribu (plus plus dengan pajak), berbagai makanan khas Betawi ditawarkan dalam sajian buffet di salah satu restoran mereka, Asia Restaurant.

Batavia Heritage ini yang memasukkan santapan Baked Betawi Bekakak Chicken atau Ayam Bekakak Panggang Betawi yang akan memuaskan lidah para penggemar kuliner.

Ditemui di lantai lima hotel oleh tim AbraResto, Chef Bina Surawa pun memberikan tips dan bocoran resep bagaimana membuat Ayam Bekakak Panggang Betawi.

“Sebenarnya, bumbu untuk membuat ayam ini sangatlah sederhana. Tetapi, beberapa hal saja seperti proses pemberian bumbu (marinated) dan saat pemanggangan. Jika ingin lebih meresap, pengolesan bumbunya bertahap. Bumbu putih (bawah putih, bawah merah, dan kemiri) terlebih dahulu, lalu bumbu kuning (kunyit) dan terakhir bumbu merah (cabai),” ujarnya.

Top Trending: Wanita Dilarang Naik Kendaraan Online karena Bernama Ini, Komika Usir Ibu Menyusui

AbraResto.com adalah situs yang mengumpulkan, mengorganisasi, sekaligus meresensi berbagai restoran yang bermanfaat bagi pengguna situs untuk menemukan tempat yang cocok.

Selain itu, manfaat lain adalah dapat melihat di mana teman pengguna bersantap dan mengetahui apa pendapat teman mengenai pengalaman bersantap di restoran tersebut.

Abraresto.com dimiliki dan dioperasikan oleh perusahaan yang berpusat di Singapura, Abratable Pte. Ltd, yang juga mengoperasikan abratable.com di Singapura, platform reservasi restoran.

Berikut adalah resep pembuatan Ayam Bekakak Panggang Betawi:

Bahan:

1. Satu ekor ayam (800 gram) yang dipotong dua tanpa terbelah secara keseluruhan.

2. Bumbu yang dihaluskan: bawang putih, bawang merah, lada, kemiri, kunyit yang dipanggang sejenak, dan cabai merah, garam.

3. Kecap manis

Cara pembuatan:

Chandrika Chika Terjerat Narkoba, Alasannya Mengejutkan: Bukan Doping, Tapi Pergaulan

1. Bersihkan seluruh isi badan ayam.

2. Lumurin keseluruhan ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Diamkan selama satu jam agar bumbu meresap.

3. Setelah didiamkan selama satu jam, masukan ayam ke dalam oven dalam suhu 185 derajat celsius. Setelah tiga menit, kecilkan oven hingga suhu 150 derajat.

4. Tunggu sampai 15 menit, keluarkan ayam dalam oven dan lumuri keseluruhan potongan ayam dengan kecap. Gunakan kuas agar kecap terbalur merata.

5. Panggang ayam sekitar 40 menit sehingga kering dan kulit ayam warna berubah menjadi merah kecokelatan.

6. Untuk menambah menarik tampilan dari hidangan saat disajikan, Chef Bina memberi tambahan resep. Taburi potongan cabai rawit, tomat, bawang putih, bawang merah yang sudah ditumis sejenak di atas ayam bekakak panggang Betawi ini.

Selamat mencoba!

AbraResto.com adalah situs yang mengumpulkan, mengorganisasi, sekaligus meresensi berbagai restoran yang bermanfaat bagi pengguna situs untuk menemukan tempat yang cocok.

Selain itu, manfaat lain adalah dapat melihat di mana teman pengguna bersantap dan mengetahui apa pendapat teman mengenai pengalaman bersantap di restoran tersebut.

Abraresto.com dimiliki dan dioperasikan oleh perusahaan yang berpusat di Singapura, Abratable Pte. Ltd, yang juga mengoperasikan abratable.com di Singapura, platform reservasi restoran.

Laporan: AbraResto/Syanne Susita

NasDem Belum Jelas Oposisi atau Gabung Pemerintah, Cak Imin: Mau Nanya Itu Sungkan
Ketua Umum Projo Budi Arie di lokasi Rakernas.

Budi Arie Sebut Hak PDIP Nyatakan Jokowi-Gibran Bukan Kader Lagi

Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi buka suara soal pernyataan dari elite PDIP yang menyebut Presiden Jokowi serta Gibran Rakabuming Raka tak lagi menjadi kader PDIP.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024