Kawal Pelaksanaan Ujian Nasional, Polri Terjunkan Intel

Hari Pertama Ujian Nasional
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
Khofifah: Alumni UNAIR Harus Tingkatkan Kualitas SDM untuk Bangun Indonesia
- Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di tingkat SMA dan sederajat dilaksanakan mulai tanggal 14-16 April 2014. Agar proses ujian dapat berjalan lancar, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mengerahkan personel yang ditempatkan di masing-masing sekolah.

Timnas Indonesia U-23 Tak Gentar dengan Rekor Mengerikan Korea Selatan

"Untuk pengamanan, paling tidak dua sampai tiga anggota, baik berseragam maupun tidak berseragam (pakaian sipil) ke sekolah," Kepala Bagian Pusat Penerangan Umum (Kabag Penum) Mabes Polri Komisaris Besar Agus Rianto di Mabes Polri, Jakarta, Senin 14 April 2014.
Aniaya Pecalang di Bali, Polisi Tangkap Dua Bule Amerika


Meski demikian, penempatan jumlah personel tersebut juga disesuaikan dengan kebutuhan pihak sekolah setempat. Adanya pengamanan dan pengawalan selama ujian ini, merupakan tindak lanjut dalam rapat koordinasi antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud RI), Muhammad Nuh dan Kapolri Jenderal Sutarman pada tanggal 10 April 2014.


Diketahui, mulai hari ini ada sekitar 22 ribu sekolah tingkat menengah atas  yang melangsungkan ujian. Sebanyak 7,1 juta siswa hingga seluruh pelosok yang menjalankan ujian dengan dikawal hampir 100 ribu personel.


Meski demikian, seluruh orangtua dan pihak sekolah tak perlu merasa khawatir dengan kedatangan anggota Polri. "Kami hanya menjaga pelaksanaan ujian, untuk membantu kenyamanan kepada pihak sekolah," ujar Agus.


Pengamanan yang dimaksud Agus, juga terkait dengan beredarnya kunci jawaban di tengah peserta ujian. Bahkan sebelum pelaksanaan ujian pun, anggota Polri juga membantu pengamanan distribusi soal atau naskah ujian serta lembar jawaban. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya