Bandara Juanda Ditutup Akibat Abu Kelud, 41 Penerbangan Ditunda

Bandara Juanda Surabaya dihujani abu vulkanik Kelud
Sumber :
  • Tudji Martudji/VIVAnews
VIVAnews -
Mobil Tahanan Prancis Disergap Kelompok Bersenjata, 2 Sipir Tewas-Napi Kabur
Akibat abu vulkanik Gunung Kelud, sebanyak 41 penerbangan dari Bandara Internasional Juanda, Surabaya, ditunda, Jumat 14 Februari 2014.

Laporan Dicabut Rektor UNRI, Mahasiswa Tetap Tuntut Biaya UKT Mahal Direvisi

Di antaranya tujuan Surabaya-Jakarta, Surabaya-Denpasar, Surabaya-Makassar, Surabaya-Balikpapan, Surabaya-Banjarmasin, Surabaya-Semarang, Surabaya-Yogyakarta, dan juga ada Surabaya-Hong Kong.
Gerombolan Tank Israel Arahkan Moncong ke Rafah, Warga Gaza Kabur Ketakutan


"Hujan abu vulkanik Gunung Kelud ini sebenarnya tidak ada masalah dengan jarak pandang. Namun, abu vulkanik ini sangat berbahaya dengan
engine
pesawat," ujar
General Manager
PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Internasional Juanda, Trikora Harjo.


Dia menjelaskan, jika penerbangan dipaksakan, akan berakibat fatal. Hingga saat ini, belum bisa dipastikan kapan sejumlah penerbangan akan dibuka kembali.


Penerbangan baru akan dibuka setelah mendapat rekomendasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) serta pusat navigasi.


"Saat ini, landasan pacu yang tertutup abu vulkanik sudah dilakukan pembersihan oleh petugas," kata dia.


Trikora melanjutkan, calon penumpang di Bandara Juanda menyadari dengan kondisi ini. "Mereka tenang. Ada yang menunggu, ada pula yang membatalkan penerbangan," tuturnya. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya