Rumah Korban Gempa di Kebumen Sengaja Dirobohkan

Masjid roboh di Banyumas akibat gempa, Sabtu 25 Januari 2014
Sumber :
  • Istimewa

VIVAnews - Gempa 6,5 SR yang menguncang wilayah Kebumen, Jawa Tengah, mengakibatkan dampak kerusakan di wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Kabupaten yang bersebelahan dengan Kebumen.

Di Cilacap, puluhan rumah rusak. Kondisi paling parah berada di Desa Adipala, Kecamatan Adiraja. Sejumlah rumah warga bahkan roboh karena guncangan gempa. Sejumlah rumah yang kondinya miring bahkan sengaja dirobohkan oleh anggota TNI dan warga setempat agar tidak membahayakan.

10 Negara Ini Dicap Paling Malas Gerak Sedunia, Kok Bisa?

Warga bernama Tareja mengatakan, saat gempat dia dan istrinya sedang berada di teras rumah. Tiba-tiba terjadi goncangan dan dia langsung berlari menjauhi rumahnya.

"Dinding rumah saya ambruk, sebagian bangunan rumah hancur," katanya, Minggu, 26 Januari 2014.

Sukarwan, anggota TNI yang ikut bantu membersihkan puing rumah milik warga mengatakan, karena kondisi rumah Tareja sudah tidak layak dan sangat berbahaya, maka bersama warga langsung dirobohkan.

Setelah rumahnya dirobohkan, Tareja bersama istri dan anaknya akan tinggal di gubug yang ada di samping rumahnya, sambil menunggu bantuan datang. Tapi, hingga saat ini, belum ada bantuan dari pemerintah setempat terkait bencana ini.

Tidak hanya rumah Tereja, di sejumlah desa lain, banyak terdapat rumah yang tidak layak huni dan rawan roboh akibat terkena guncangan gempa. Warga terpaksa tinggal di tetangga mereka yang rumahnya tidak rusak.

Sebelumnya, data dari BNPB sejumlah rumah di Jawa Tengah rusak akibat guncangan gempa.

1. Purworejo
-    1 rumah rusak berat di Desa Krandegan, Kecamatan Bayan.
-    1 rumah rusak berat di Desa Tangkisan.

2. Banyumas
-    16 rumah roboh di Kecamatan Pekuncen, termasuk 1 serambi masjid.
-    1 rumah roboh di Desa Babakan, Kecamatan Karanglewas.

3. Kebumen
-    1 unit masjid Jami’ At-Taqwa rusak berat.
-    Beberapa rumah di Desa Wonoharjo, Kecamatan Rowokele mengalami retak-retak yang saat ini sedang dilakukan pengecekan lapangan.

4. Cilacap
-    1 rumah rusak berat a.n Setradinata, Desa Adiraja Rt 3/Rw 5, taksiran kerugian Rp17 juta. Korban jiwa nihil.
-    1 rumah rusak berat a.n Dirun (45), Desa Karangsari, Kecamatan Adipala, kerugian ditaksir Rp20 juta.
-    1 rumah rusak berat a.n rohmat (50t), Desa Karangsari, Kecamatan Adipala Rt4/Rw 4, taksiran kerugian Rp25 juta.
-    13 unit rumah rusak ringan.

5. Magelang
-    2 rumah rusak di Desa Majaksingi, Kecamatan Borobudur.

6. Yogyakarta
-    5 rumah rusak di Desa Tirtohargo, Kecamatan Bantul
-    3 unit rumah rusak di Desa Srigading, Kecamatan Bantul.
(one)
Laporan: Robbi Sofwan Amin, tvOne Cilacap

Deretan Negara yang Ternyata Penduduknya Paling Cepat Meninggal di Dunia
Ilustrasi berjalan tanpa alas kaki.

Viral Seorang Remaja Jalan Puluhan Ribu Langkah demi Datang ke Masjid untuk Hal Ini

Belum lama ini viral mengenai seorang remaja berusia 14 tahun dari Amerika Serikat yang berjalan selama 3 jam dan menempuh 35.000 langkah menuju masjid untuk hal ini

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024