Jenguk Suami, Airin Bungkam Soal Pemeriksaannya

Airin Rachmi Diany, Wali Kota Tangerang Selatan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
VIVAnews - Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany, mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin 9 Desember 2013. Namun kedatangannya bukan untuk diperiksa, melainkan untuk menjenguk suaminya, Tubagus Chaery Wardana.
Melangkah seperti di Alam Bebas, Sebuah Konsep Perubahan

Airin bersama Gubernur Banten Ratu Atut diketahui dijadwalkan menjalani pemeriksaan KPK pada Rabu 4 Desember 2013 terkait kasus dugaan sengketa pilkada Lebak di MK. Namun, Airin tidak hadir dalam pemeriksaan tersebut.  Dia beralasan karena harus menghadiri musrembang di Serang.
Gara-gara Judi Online, Ratusan Warga Kabupaten Ini Menjanda

Ketika ditanyakan kenapa mangkir dari pemeriksaan tersebut, Airin bungkam. Dia tidak berkomentar apapun.
Kagum dengan Layanan Ramah Lansia, Saipul Jamil Puji Kinerja Petugas Haji Indonesia

KPK mengatakan sendiri akan menjadwalkan pemeriksaan terhadap Airin. Namun hingga saat ini belum diketahui kapan Airin akan diperiksa.

Terkait Pilkada Lebak, pilkada itu dimenangkan oleh pasangan Iti Octavia dan Ade Sumardi yang didukung koalisi Partai Demokrat, PDI Perjuangan, Partai Hanura, Partai Gerindra, PPP, PKS, dan PPNU. Mereka menang dengan perolehan suara 407.156 suara (62,37 persen). Posisi kedua ditempati oleh Amir Hamzah-Kasmin yang diusung Partai Golkar dengan 226.440 suara (34,69 persen).

Atas hasil itu, pasangan Amir Hamzah-Kasmin menggugat ke MK atas tuduhan penggelembungan suara. Gugatan ini kemudian dikabulkan MK. Majelis hakim yang saat itu diketuai Akil Mochtar memutuskan Pilkada Lebak perlu diulang. (umi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya