SBY: Media Singapura Menjelek-jelekkan Indonesia

Ilustrasi/Kebakaran hutan di Pelalawan, Riau
Sumber :
  • Antara/ FB Anggoro

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyindir media Singapura yang berlebihan menanggapi upaya Indonesia dalam menanggulangi bencana kebakaran hutan di Riau.

Hal itu dikatakan Presiden SBY, Rabu 26 Juni 2013 di Base Op TNI AU, Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Menurut Presiden, pemberitaan media Singapura tidak berimbang sehingga merusak citra Indonesia di mata dunia internasional.

"Saya ikuti sendiri, saya baca sendiri, bahwa sejak tahun 1997 Indonesia dianggap terus mencemari udara Singapura. Saya kira itu berlebihan," kata SBY.

Sejak kabut asap akibat kebakaran di Riau menyelimuti Singapura, pemberitaan media massa di sana terus memojokkan Indonesia. Diberitakan, tidak ada upaya serius dari pemerintah Indonesia untuk menangani masalah tersebut.

Padahal kenyataannya, kata SBY, dalam beberapa tahun ini pemerintah Indonesia mampu mengurangi kebakaran hutan. Kata dia, tidak bisa dipungkiri bahwa pemerintah Singapura juga menikmati hasil dari kerjasama antar kedua negara, khususnya bidang ekonomi.

"Tentu menyakitkan kalau dikesankan Indonsia ini menimbulkan masalah bagi tetangga-tetangganya," ucapnya.

SBY menegaskan pemerintah Indonesia dalam hal ini tidak akan melepas tanggung jawab. Namun, kebakaran yang terjadi saat ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena ada banyak faktor yang memperparah dampak dari bencana tersebut.

"Tahun ini memang khusus luar biasa, karena faktor yang sangat ekstrem, cuaca, panas. Apalagi banyak lahan gambut di sana, ada faktor manusia, sehingga bencana asap ini menjadi sedemikian besar," ungkapnya.

Saat ini Presiden mengatakan pemerintah terus berupaya keras untuk mengatasi kebakaran di Riau. Langkah itu, bukan hanya karena prihatin dengan negara tetangga, tapi juga untuk kepentingan warga Indonesia sendiri khususnya di daerah sekitar yang terkena dampaknya. (kd)

Kementan Dorong Pembentukan Koperasi Guna Bantu Petani Banyuasin Kembangkan Usaha
Red Sparks vs Indonesia All Star

Ungkapan Terima Kasih Megawati Usai Red Sparks Vs Indonesia All Star

Megawati Hangestri Pertiwi datang bersama Red Sparks ke Jakarta untuk bertanding melawan Indonesia All Star di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024