Megawati Bertemu Mantan Kapolda Jawa Timur

VIVAnews - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, batal ikut jumpa pers untuk memberikan informasi jadwal kampanye dirinya. Tetapi, di sela-sela keterangan pers yang diwakili Sekretaris Jenderal, Pramono Anung, ternyata Megawati sedang bertemu dengan mantan Kepala Polda Jawa Timur, Inspektur Jenderal Herman Suryadi Sumawiredja.

Pantauan VIVAnews, sekitar pukul 14.30 WIB, tiba-tiba Herman Suryadi Wiredja keluar dari kediaman Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 18 Maret 2009.

Herman yang tampak lebih santai itu keluar dari kediaman Megawati saat Pramono masih menggelar jumpa pers. Jadi, pertemuan Megawati dengan Herman pun dilakukan saat Pramono memberikan keterangan kepada wartawan.

"Saya diundang kesini karena Ketua PDI Perjuangan (Megawati) dan stafnya ingin mendengar apa yang terjadi," ujar Herman usai bertemu Megawati.

Sebelumnya, mantan Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur, Inspektur Jenderal Polisi Herman Suryadi Sumawiredja menyatakan mundur dari dunia kepolisian sejak 19 Februari 2009. Dia mengaku kecewa atas dihentikannya penyidikan kasus dugaan pemalsuan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam pilkada Jawa Timur.

Herman mengungkapkan ada intervensi Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri, Komisaris Jenderal Susno Duadji untuk menghentikan perkara pemalsuan daftar pemilih yang menyeret Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Jawa Timur, Wahyudi Purnomo sebagai tersangka.

Kasus pemalsuan daftar pemilih berawal dari laporan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Khofifah Indar Parawangsa-Mudjiono (Kaji). Dari 368 sampel lembar DPT berisi 128.390 data pemilih yang dilampirkan pihak Kaji, ditemukan 29.949 suara yang datanya fiktif atau tidak benar.

1 Poin dari Markas Persib Cukup Membuat Bhayangkara FC Bersyukur
Game MMORPG Tarisland.

Game MMORPG Tarisland Siap Menggebrak, Ada Streamer Indonesia

Nimo secara khusus mengundang game MMORPG Tarisland yang sangat dinantikan-nantikan. Para tamu yang diundang, di antaranya streamer Depinaa dari Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024