Soal UN Baru Datang, 42 Sekolah di Simalungun Tunda Ujian Satu Minggu

Ujian Nasional 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
Heru Budi Apresiasi Kerja Sama Proyek MRT dengan Jepang, Nilainya Rp11 Triliun
- Penundaan pelaksanaan Ujian Nasional ternyata tidak hanya terjadi di 11 provinsi di Indonesia tengah. Sebanyak 42 SMA di Kabupaten Simalungun juga gagal melaksanaan ujian karena kekurangan soal.

5 Negara Paling Tidak Ramah Vegetarian di Asia, Ada Korea Selatan dan Jepang

"Iya, ada penundaan lantaran kekurangan soal ujian untuk jurusan IPS. Soal baru sampai ke sekolah hari ini," ujar Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Simalungun, Resman Saragih.
Prabowo Gandeng PKB dan Nasdem, Gibran: Ini Bukan Meninggalkan PDIP


Dari 42 sekolah yang tertunda menggelar UN, ada 20 Sekolah SMA dan sebanyak 19 sekolah Madrasah Aliyah (MA). Akibat keterlambatan soal, tiga sekolah SMK/STM juga menunda ujian. Namun untuk siswa jurusan IPA tetap menggelar ujian.


"Upaya yang kami lalukan sesuai kebijakan dari BSNP dan disetujui pihak kepolisian dan dinas pengawas untuk fotokopi naskah soal. Tapi yang jadi masalah, yang mau difotokopi tidak ada," ungkapnya.


Resman menambahkan, UN dibeberapa sekolah yang gagal menggelar UN akan dilakukan pada tanggal 22 - 25 April, sesuai surat edaran dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) yang diakuinya diterima pada Minggu malam, 14 April 2013 perihal penundaan itu.


"Kami sudah terima surat edaran BNSP untuk penundaan UN ini. Dijadwalkan dilakukan rencananya tanggal 22 hinga 25 April," kata Saragih (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya