Rotasi Sejumlah Perwira Tinggi di Mabes Polri

Anang Iskandar Resmi Jabat Ketua BNN
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Siapa yang menduduki jabatan Gubernur Akademi Polisi (Akpol) Semarang, Jawa Tengah, akhirnya terjawab. Telegram Rahasia dengan nomor ST/2456/XII/2012 tanggal 18 Desember 2012 menyebutkan bahwa Kapolda Banten, Brigjen Pol Eko Hadi Sutedjo terpilih untuk menggantikan Irjen Pol Anang Iskandar.

Sementara posisi Eko akan diisi oleh Brigjen Pol Eddy Sumantri yang sebelumnya menjabat Wakapolda Jatim.

Rotasi juga dialami oleh petinggi Polri lain. Di antaranya adalah Komjen Pol Pratiknyo yang sebelumnya menjabat sebagai Kabaintelkam menjadi Pati Yanma Polri sekaligus dalam rangka persiapan pensiun. Kemudian Komjen Pol Imam Sudjarwo yang sebelumnya menjabat Kabaharkam Polri menjadi Kabaintelkam Polri, dan Komjen Pol Oegroseno yang sebelumnya Kalemdikpol Polri menjadi Kabarharkam Polri.

Jabatan Komjen Pol Oegroseno sebagai Kalemdikpol Polri akan diisi oleh Irjen Pol Budi Gunawan yang sebelumnya menjabat Kapolda Bali. Sedangkan Kapolda Bali akan dipercayakan kepada Irjen Pol Arif Wachyunadi yang sebelumnya bertugas sebagai staf ahli Kapolri Jenderal Polisi Timur Pradopo bidang sosial dan politik.

Seperti diketahui, Irjen Pol Anang Iskandar terpilih sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) menggantikan Komjen Pol Gories Mere yang memasuki masa pensiun. Anang merupakan mantan Kapolda Jambi dan pernah menjabat sebagai Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri.

Terpopuler: Netizen Serang Wasit Nasrullo Kabirov, Ivar Jenner Sebut Qatar Badut
Polusi Udara Jakarta

Hari Kedua Pasca-Libur Lebaran, Kualitas Udara di Jakarta Terburuk Kelima di Dunia

Kualitas udara di DKI Jakarta menjadi yang terburuk kelima di dunia pada hari kedua pasca-liburan Idul Fitri, Rabu pagi.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024