Soal Pesan di BlackBerry "BW Kampretos," Ini Tanggapan Polri

BBM 'BW Kampretos' dari seorang penyidik polisi
Sumber :
  • Istimewa

VIVAnews - Sebuah pesan dalam BlackBerry Messenger dari suatu ponsel milikĀ  seorang anggota polisi, yang akan menangkap Kompol Novel Naswedan di Gedung KPK pada 5 Oktober 2012 lalu, tertangkap kamera. Dalam BBM itu terungkap tulisan "BW Kampretos."

"Apa-apaan itu? Penyidik yang mana?," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar, kepada VIVAnews, Kamis 11 Oktober 2012.

Boy berharap tidak ada isu-isu miring terkait persoalan KPK dengan Polri. Ini mengingat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menyampaikan arahannya. "Jangan begitulah. Ngomong jangan asal. Nanti ada sms, atau kata-kata apa, polisi lagi (yang disudutkan)," ujarnya.

Meski demikian, jika ada oknum penyidik yang menuliskan kata-kata tersebut, Boy menilai hal tersebut tidak bisa dipertanggungjawabkan. Dia menegaskan Polri saat ini terus berkoordinasi dengan KPK terkait penyerahan berkas kasus Simulator SIM ke KPK.

Ekonomi Global Diguncang Konflik Geopolitik, RI Resesi Ditegaskan Jauh dari Resesi

Entah apa maksud istilah 'BW Kampretos' itu. Kebetulan Wakil Ketua KPK bernama Bambang Widjojanto. Apakah ada kaitannya?

Ditanya mengenai hal itu, pejabat KPK tidak bersedia berkomentar. "Itu kan tidak jelas," kata Juru Bicara KPK Johan Budi SP. (ren)

5 Orang jadi Tersangka Baru Korupsi Timah, Siapa Saja Mereka?
Mahfud MD

Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024

Mahfud MD, buka-bukaan mengenai langkah politik dia selanjutnya, usai pelaksanaan dari Pilpres 2024. Mengingat mantan Menkopolhukam RI tersebut bukan kader partai politik

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024