Jelang Pelantikan Gubernur DIY, Gedung Agung Dijaga Ketat

Sri Sultan Hamengku Bawono X.
Sumber :
  • Antara/ Regina Safri

VIVAnews - Satu hari menjelang pelantikan Sri Sultan HB X sebagai Gubernur DIY dan Paku Alam IX sebagai Wakil Gubernur DIY, suasana Kota Yogyakarta tampak berbeda dengan hari-hari biasanya.

Bukan berbagai hiasan yang mencolok menyambut pelantikan orang nomor satu dan nomor dua di DIY ini, namun ratusan petugas TNI dan Polri terlihat berjaga-jaga di berbagai sudut tak jauh dari Gedung Agung Yogyakarta. Selain mengenakan seragam dan senjata lengkap, mereka juga mengenakan pakaian batik dengan celana hitam plus sepatu hitam.

Ratusan petugas yang berjaga dengan persenjataan lengkap ini dikarenakan Presiden SBY dan Ibu Negara Ani Yudhoyono sekitar pukul 14.00 WIB telah mendarat di Yogyakarta dan singgah di Gedung Agung. Presiden rencananya akan melantik Sri Sultan dan Paku Alam sebagai gubernur dan wakil gubernur DIY pada hari Rabu 10 Oktober 2012 sekitar pukul 09.00 WIB.

Dari pantauan VIVAnews terlihat dari kejauhan, petugas yang berada di dalam Gedung Agung Yogyakarta sibuk dengan persiapan pelantikan besok. Beberapa petugas kebersihan juga tengah membersihkan halaman Gedung Agung Yogyakarta.

Begitu juga beberapa tempat seperti depan Benten Vandeburg, Depan Monumen 1 Maret, Pasar Bringharjo, sepanjang Jalan Malioboro, dan beberapa lokasi keramaian lainnya dijaga aparat keamanan dari TNI dan Polri.

"Sejak pagi hari memang banyak sekali petugas dari TNI dan Polri berseragam lengkap dan bersenjata berjaga-jaga disekitar Gedung Agung tepat berada di jantung kota Yogyakarta ini," kata Danang warga Notoprajan, Kota Yogyakarta, Selasa 9 Oktober 2012.

Informasi yang diperoleh, Presiden SBY akan melaksanakan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY pada 10 Oktober sekitar pukul 09.00 WIB di Gedung Agung. Acara pelantikan diperkirakan selesai pada pukul 09.40 WIB.

Selanjutnya pada pukul 14.00 WIB Presiden SBY pembukaan Rakor BUMN di Rich Hotel hingga pukul 15.00 WIB. Selanjutnya Presiden SBY meninggalkan Rich Hotel menuju Gedung Agung untuk beristirahat dan pada hari Kamis 11 Oktober pukul 09.00 WIB meninggalkan Yogyakarta menuju Jakarta melalui Bandara Adisutjipta Yogyakarta.

Sekda Gubernur DIY 9 Jam


Sementara itu Sekda DIY Ichsanuri dipastikan menjadi Pelaksana Harian (Plh) Gubernur DIY. Jabatan tersebut akan dirangkap selama sembilan jam. Yakni mulai pukul 00.00 WIB hingga pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur definitif pada pukul 09.00 WIB.

Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri Djohermansyah Djohan mengatakan, surat penunjukan Plh tersebut telah dikirimkan dengan fax pada Senin 8 Oktober sore. "Sudah dengan fax, dan hari ini kita serahkan," ujarnya.

Penunjukan tersebut dengan mempertimbangkan peraturan yang berlaku yakni ketika ada kekosongan jabatan gubernur maka sekda ditunjuk menjadi Plh. Hal tersebut mempertimbangkan tidak boleh terjadi kekosongan pemerintahan di setiap daerah meski hanya beberapa saat. "Semangatnya jangan sampai vakum off power," ujarnya. (umi)

Belum Aman dari Degradasi, PSS Sleman Siap Bangkit di 5 Laga Sisa
Ilustrasi asuransi kesehatan

Memahami Dua Jenis Asuransi Kesehatan, Hospital Benefit dan HCP

Memiliki asuransi kesehatan di era sekarang menjadi hal yang penting. Asuransi ini dapat membantu meringankan beban biaya pengobatan yang semakin tinggi.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024